Tak Berkategori  

Program P4GN, Unija Teken MoU dengan BNNP Jawa Timur

Avatar of PortalMadura.Com
Unija Teken MoU dengan BNN
Unija Teken MoU dengan BNNP Jatim

PortalMadura.Com, () Kabupaten Sumenep, Madura membangun kerjasama dengan Badan Narkotika Nasional Propinsi (BNNP) Jawa Timur, Kamis (29/9/2016).

Kerjasama dalam Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN), ditandai dengan penandatanganan-MoU di salah satu hotel, Jalan Trunojoyo, Sumenep.

Kepala Badan Narkotika Nasional Propinsi (BNNP) Jawa Timur, Brigjen Pol. Drs. Amrin Remico MM, berharap pasca penandatanganan MoU ada tindak lanjut antara Unija dengan BNNK Sumenep yang disertai dengan berbagai macam kegiatan.

“Bisa saja diadakan lomba Stand Up Comedy bagi mahasiswa dan puisi tentang anti narkoba atau yang lainnya,” ujar Amrin Remico, memberi contoh.

Sementara, Rektor Unija Sumenep, Alwiyah menjelaskan, bahwa sebanyak 1.300 mahasiswa pada penerimaan mahasiswa baru tahun 2016 telah mendeklarasikan sebagai kampus anti narkoba.

“Kegiatan lainnya, tahun ini juga akan dilaksanakan pemilihan Duta Anti Narkoba yang penobatannya di Mahakarya Wiraraja, pekan depan,” terangnya.

Menurutnya, Unija akan terus mengawal program Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).

“Mengawal P4GN itu pasti, karena Unija telah mendeklarasikan sebagai kampus anti narkoba,” tandasnya.(Ferly/Har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.