Program PDAM Habiskan Anggaran Rp 6 Miliar Untuk 3 Kecamatan

Avatar of PortalMadura.Com
Program PDAM Habiskan Anggaran Rp 6 Miliar Untuk 3 Kecamatan
PDAM Pamekasan (Foto Hasibuddi)

PortalMadura.Com, – Program sambungan pelanggan baru dan peningkatan pelayanan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, tahun 2018 menghabiskan anggaran mencapai Rp 6 miliar.

Direktur , Agoes Bachtiar mengungkapkan, program yang dananya bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tersebut sudah rampung di tiga kecamatan. Yaitu Kecamatan Pademawu, Tlanakan dan Kecamatan Kota Pamekasan.

“Sekarang sudah selesai semuanya, intinya kita sekarang menunggu luncuran program dari APBN, kita sudah siap. Sekarang sudah tidak ada masalah,” katanya, Rabu (10/10/2018).

Dikatakan, program tersebut dikhususkan kepada masyarakat berpenghasilan rendah yang membutuhkan sambungan air dari PDAM dengan tujuan meningkatkan layanan.

“Sekarang sudah selesai, ada di tiga titik, yaitu Kecamatan Pademawu, Tlanakan dan Kecamatan Kota,” jelasnya. (Marzukiy/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.