Resep Ayam Parape Khas Makasar yang Nikmat

Avatar of PortalMadura.com
Resep Ayam Parape Khas Makasar yang Nikmat
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Bila Anda asli Makasar mungkin sudah tidak asing lagi dengan masakan ayam parape. Ya, makanan khas Makasar ini sebenarnya adalah ayam goreng biasa namun memiliki bumbu yang banyak. Bumbu itulah yang membuat rasa daging ayam semakin lezat. Inilah cara membuatnya.

Nah, menu ini sangat pas disantap bersama keluarga yang masih dalam suasana lebaran ini. Penasaran cara bikinnya ? berikut penjelasannya untuk Anda.

Bahan:
1 ekor ayam, potong-potong dan bersihkan
1 sdt garam
1 sdt asam jawa
150 gram margarin, campur sedikit minyak
3 sdm kecap manis
100 ml air
100 ml kaldu ayam

Bumbu halus:
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 sdt lada bulat

Baca Juga : 10 Juni ‘Deadline' 21 DPO Pelaku Pembakaran Polsek Tambelangan Serahkan Diri

Cara Membuat:
Lumuri potongan ayam yang sudah dibersihkan dengan garam dan asam jawa. Lalu diamkan selama 15 menit.

Setelah itu, panaskan air lalu siram ayam dengan air panas untuk mencairkan asam jawa.

Kemudian haluskan bawang merah, bawang putih, dan merica menggunakan cobek atau blender.

Selanjutnya panaskan minyak goreng dan margarine di dalam sebuah pan. Kemudian tumis ayam hingga warnanya kuning kecoklatan. Tiriskan.

Bersihkan pan lalu masukkan campuran margarine dengan minyak. Setelah panas, tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum.

Langkah selanjutnya masukkan ayam, kecap manis, air, dan kaldu. Lalu aduk rata dan tambahkan garam secukupnya.

Masak ayam hingga dagingnya matang dan kuah mengental.

Setelah dirasa matang, angkat ayam dan taruh ke piring saji. Ayam Parepe siap disajikan.

Bagaimana, tertarik untuk mencobanya? Selamat menikmati.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.