Resep Perkedel Talas Untuk Camilan Santai Anda

Avatar of PortalMadura.Com
Resep Perkedel Talas Untuk Camilan Santai Anda
ilustrasi

PortalMadura.Com – Siapa yang tidak suka perkedel?. Salah satu pelengkap menu tumpeng ini biasanya berbentuk bulat atau lonjong dan dibuat dari kentang. Namun, ternyata perkedel tidak hanya dibuat dari kentang. Anda bisa mencoba membuat yang pastinya rasa dan tampilannya tidak kalah dari perkedel kentang.

Cara membuatnya pun sama seperti perkedel kentang. Penasaran seperti apa rasanya?. Anda hanya perlu menyiapkan bahan-bahannya dan berikut ini resepnya:

Bahan-bahan:

1 kg talas
1 butir telur
1 butir telur untuk celupan
3 batang daun seledri
5 siung bawang putih
1 sdm merica
1 cm kunyit
2 sdm terigu
garam secukupnya
minyak goreng

 

Cara Membuat:
Pertama, kupas talas dan cuci bersih. Kemudian kukus talas selama kurang lebbih 20 menit. Setelah matang, haluskan talas selagi panas dan sisihkan.

Goreng kunyit dan merica. Lalu kupas bawang putih dan haluskan bersama kunyit, merica dan garam. Campurkan bumbu dengan talas yang sudah dihaluskan. Tambahkan seledri, telur dan tepung terigu.

Dilain wadah kocok telur untuk bahan celupan. Talas yang sudah di campur bumbu bentuk bulat atau sesuai selera. Sebelum di goreng celupkan dahulu ke dalam kocokan telur.

Terakhir Goreng perkedel talas dalam minyak goreng panas. Goreng sampai kecoklatan, angkat dan sajikan.

Selain sebagai pelengkap menu nasi tumpeng, perkedel talas juga bisa anda konsumsi saat santai bersama keluarga. Tentunya di temani sambal sebagai pelengkapnya. Selamat mencoba! (vemale.com/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.