Ribuan Santri Bangkalan Nyatakan Perang Terhadap Narkoba

Ribuan Santri Bangkalan Nyatakan Perang Terhadap Narkoba
Santri Bangkalan

PortalMadura.com, Bangkalan – Sebanyak 5.000 santri Pondok Pesantren Raudlatul Mutallimin Al Aziziyah 1 Bangkalan, Madura, Jawa Timur, menyatakan perang terhadap narkoba, Jumat (31/3/2017). Hal tersebut dikemas dalam deklarasi anti narkoba.

Pengasuh Pondok Pesantren Raudlatul Mutaallimin Al Aziziyah 1, KH. Syaiful Qohhar Thabrani, mengatakan, deklarasi itu sebagai upaya pencegahan terhadap peredaran narkoba yang selama ini sudah sangat memprihatinkan.

“Siap perang terhadap peredaran narkoba. Saat ini, peredarannya sudah menyasar desa-desa,” katanya.

Kia muda yang juga menjabat, Ketua Gerakan Mencegah Daripada Mengobati GMDM) Kepulauan Madura tersebut, mengajak kepada lapisan masyarakat untuk bersatu dalam pencegahan peredaran narkoba di Pulau Garam,  serta tidak memandang perbedaan agama dan ras tertentu.

“Saatnya kita tidak memandang perbedaan agama, tapi ini wujud kepedulian kita kepada generasa bangsa ini,” ujarnya.

Dalam waktu dekat, pihaknya akan turun ke masyarakat untuk melakukan langkah persuasif, agar masyarakat menjauhi barang haram tersebut. “Dampak narkoba itu sangat merugikan generasi kita,” pungkasnya.(Hamid/har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses