PortalMadura.Com, Sampang – Momentum Hari Santri Nasional (HSN) di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur disambut dengan pawai bertajuk parade 1001 santri yang diikuti oleh 1.500 santri dari berbagai Pondok Pesantren (Ponpes) se-Kabupaten Sampang, Kamis (22/10/2015).
Dengan membawakan atribut bernada “Hari Santri Nasional Resolusi Jihad NU” ribuan santri menghiasi jalan protokol kota Sampang dengan bacaan salawat dan hadrah.
Ketua panitia pawai HSN, Moh. Taufiqurrahman mengatakan, seluruh masyarakat Sampang menyambut baik deklarasi HSN, sebab peran santri dan kiai dalam mengusir para penjajah merupakan salah satu kunci kemerdekaan Indonesia.
“Wajib hukumnya membela negara, sebagaimana yang dicetuskan oleh KH. Hasyim Asy’ari pada tanggal 22 Oktober dalam resolusi jihad. Dan keterlibatan kaum santri sangat dominan dalam merebut kemerdekaan,” katanya.
Melalui HSN, Taufiq berharap, hari santri nasional dijadikan momen kebangkitan santri dalam mempertahankan NKRI.(lora/choir)