Satpol PP Sumenep Amankan 2 PSK Usai Melayani Pria Hidung Belang

Satpol PP Sumenep Amankan 2 PSK Usai Melayani Pria Hidung Belang
Dua PSK

PortalMadura.Com, Sumenep – Dua orang pekerja “seks” komersial (PSK) digelandang Satpol PP Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, pada pukul 17.45 Wib, Rabu (11/5/2016).

Dua PSK itu ada di satu rumah di Desa/Kecamatan Saronggi, Sumenep. “Satu diantaranya diamankan usai melayani tamu,” terang Kasatpol PP Sumenep, Imam Fajar, pada PortalMadura.Com, usai melakukan penggerebekan rumah “Mesum”.

Pihaknya melakukan razia di tiga lokasi, semuanya di Desa Saronggi. Namun, dua lokasi sedang tidak berpenghuni. “Di Satu rumah itu, hanya ada dua PSK yang kita amankan,” katanya.

Dua PSK itu, adalah Sumenten (28), warga Desa Bercak, Cermee, Bondowoso, dan Tarwati (40), warga Dusun Kece, Desa Sumberbendo, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun.

Saat ini, kedua PSK tersebut ada di Kantor Satpol PP Sumenep. “Kita masih berkoordinasi dengan pihak Dinas Sosial agar keduanya dikirim ke Panti Rehabilitasi di Kediri,” ujarnya.

Menurutnya, jika tidak dilakukan pembinaan dan dibekali keterampilan melalui panti rehabilitasi di Kediri diprediksi tidak akan berhenti melakukan hal serupa. “Agar mempunyai keterampilan memang harus dikirim ke panti rehabilitasi,” tandasnya.(Hartono)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses