Sebanyak 1.107 Bencana Alam Terjadi pada Januari Hingga Maret 2019

Avatar of PortalMadura.com
Sebanyak 1.107 bencana alam terjadi pada Januari hingga Maret 2019
Petugas dan relawan mengevakuasi korban gempa Palu, Sulawesi Tengah. (Foto file - Anadolu Agency)

PortalMadura.Com, – Badan Nasional Penanggulangan Bencana () mencatat sebanyak 1.107 bencana alam terjadi pada rentang Januari hingga Maret 2019.

Kejadian bencana tersebut menyebabkan 2.279 orang meninggal dunia, 96 orang hilang dan 1.340 orang luka-luka, dan 85.772 orang mengungsi.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan sebagian besar bencana yang terjadi merupakan bencana hidrometereologi seperti banjir dan longsor.

Dia melanjutkan, jumlah bencana tersebut lebih banyak dibandingkan periode Januari-Maret 2018.

“Jumlah kejadiannya meningkat 32,4 persen dibanding Tahun lalu dan jumlah korban jiwa meningkat 275 persen,” kata dia. dilaporkan Anadolu Agency, Minggu (31/3/2019).

Bencana alam yang memakan korban jiwa paling banyak pada 2019 ini ialah banjir di Sulawesi Selatan dan di Kabupaten Papua.

“Sampai sekarang pemulihan di kedua tempat itu masih terus dilakukan,” kata dia.

Secara keseluruhan, Sutopo mengatakan bencana paling banyak terjadi di Pulau Jawa karena banyak penduduk yang menempat zona rawan bencana.

Selain itu, mitigasi bencana di zona rawan tersebut masih rendah.

BNPB sendiri terus mengembangkan sistem mitigasi bencana baik melalui pemasangan alat-alat pendeteksi gempa bumi, tsunami, serta sosialisasi sadar bencana terhadap Masyarakat.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.