Selain Melembapkan Bibir, Ini 7 Manfaat Lain dari Lip Balm

Avatar of PortalMadura.com
Selain Melembapkan Bibir, Ini 7 Manfaat Lain dari Lip Balm
Ilustrasi (Tribunnews.com)

PortalMadura.Com – Umumnya seseorang mengetahui fungsi dari untuk menjaga . Padahal tidak hanya itu saja, ada sederet kegunaan lain yang jarang orang ketahui. Salah satunya yaitu pengganti losion pelembut tangan.

Jadi, hanya dalam satu produk saja Anda sudah bisa mendapatkan berbagai manfaat. Itu baru dua dari aneka kegunaan lip balm. Apa saja kegunaan lainnya?. Berikut daftarnya:

Pelindung Kuku
Gunakan lip balm sebagai pelindung kuku sebelum dicat. Usapkan secara merata di permukaan kuku, kemudian baru sapukan cat kuku agar kutikula terlindung dari kerusakan.

Pengganti Eyebrow Gel
Kalau tidak ada eyebrow gel (gel alis) andalan, lip balm bisa menjadi alternatif untuk merapikan alis mata. Anda juga bisa memanfaatkannya sebagai setting balm setelah penggunaan pensil alis.

Illuminator
Jika ingin mencoba makeup dengan tampilan dewy (basah), gunakan lip balm tanpa pewarna yang biasa Anda pakai untuk melembapkan bibir di tulang pipi. Sapukan juga di tulang alis untuk memperkuat kesan dewy.

Baca Juga : Mau Coba Buat Lip Balm Sendiri dengan Bahan Alami? Ikuti Cara Mudah Ini

Pengganti Eyeshadow
Sebagai pengganti kilauan eyeshadow cream, Anda bisa menyapukan powder-based eyeshadow di kelopak mata.

Pengganti Cheek Stain
Tinted lip balm dengan pigmen merah muda atau peach yang lembut juga bisa difungsikan sebagai cheek stain (noda pipi). Sapukan pada pipi untuk memberikan rona yang cantik pada makeup natural.

Baca Juga : Amazing, Ini 4 Fungsi Tersembunyi Lip Balm Selain untuk Bibir

Melembapkan Tangan
Telapak tangan yang kering bisa dilembapkan kembali dengan lip balm. Memang sedikit lengket di kulit, tetapi cukup efektif untuk overnight treatment.

Membuat Aroma Parfum Lebih Awet
Oleskan sedikit lip balm di pergelangan tangan sebelum menyemprotkan parfum atau body mist yang biasa Anda gunakan. Aromanya akan bertahan lebih lama.

Demikian aneka manfaat lip balm untuk kecantikan selain menjaga kelembapan bibir. Semoga bermanfaat.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.