Smartphone Ini Bisa Jadi Rokok Elektronik

Avatar of PortalMadura.Com
Smartphone Ini Bisa Jadi Rokok Elektronik
Ist.Net

PortalMadura.Com – Vaporcade adalah sebuah perusahaan yang membuat peranti Android yang bisa berfungsi sebagai rokok elektronik (vaporizer). Smartphone tersebut diberi nama Jupiter.

Jupiter adalah smartphone yang tersedia dalam varian koneksi 3G dan 4G yang masing-masing dibandrol dengan harga 299 dollar AS (Rp 4 juta) dan 499 dollar AS (Rp 7 juta).

Vaporcade menyediakan dua pilihan corak warna ponsel Jupiter, hijau untuk varian 3G dan biru untuk varian 4G. Gadget ini berjalan di Android 4.4 KitKat dengan casing vaporizer yang menyelubungi smartphone.

Mouthpiece atau tempat pengguna menghisap uap atau asap berada di bagian atas, sepintas bentuknya menyerupai antena telepon seluler jaman dahulu.

Chamber vaporizer-nya memiliki kapasitas 5,8 ml yang juga berada di bagian atas smartphone menyatu dengan mouthpiece.

Kemungkinan besar, melihat OS yang dijalankan serta banderol harganya, ponsel ini merupakan ponsel Android kelas menengah. (kompas.com/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.