Sport Center Tak Kunjung Selesai Hambat Kualitas Atlet

Avatar of PortalMadura.Com
Sport Center Tak Kunjung Selesai Hambat Kualitas Atlet
sport center (foto beritajatim)

PortalMadura.Com, – Molornya pembangunan sport center yang ada di Desa Ceguk Kecamatan Tlanakan, Pamekasan, Madura, Jawa Timur, ternyata berdampak besar terhadap perkembangan kualitas atlet di wilayah itu.

Anggota fraksi partai Golkar DPRD Pamekasan, Achmad Tatang mengatakan, dirinya sangat menyayangkan atas proyek pembangunan sport center yang tidak kunjung selesai tersebut. Padahal,sarana dan prasarana olahraga sangat dibutuhkan.

“Sebetulnya sangat disayangkan ya dengan keterlambatan pembangunan ini, sebab sport center ini sangat dibutuhkan. Kita tahu bahwa pretasi olahraga kita membutuhkan fasilitas yang memadai. Hal itu berpengaruh terhadap perkembangan kualitas atlet,” bebernya, Kamis (23/4/2015).

Selain itu, lanjut dia, sampai saat ini Pamekasan belum memiliki fasilitas tempat olahraga yang memadai atau yang mempunyai skala nasional. Sehingga, kebutuhan terhadap sport center tersebut sangatlah mendesak.

“Jadi saya harapkan pembangunan ini selesai secepatnya dan dapat dirampungkan. Saya pribadi menginginkan tahun 2016 itu sport center sudah bisa digunakan,” tukas anggota Komisi III tersebut.

Menurut dia, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan bagian administrasi pembangunan perihal proyek sport center dalam rapat kerja komisi beberapa waktu lalu. Jawabannya, bahwa saat ini sudah masuk dalam proses lelang. (Marzukiy/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.