Sungai Kemuning Meluap, Sampang Kembali Banjir

Avatar of PortalMadura.Com

PortalMadura.Com, – Tingginya curah hujan di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, beberapa hari terakhir ini, membuat sungai Kemuning kembali meluap.

Pantauan dibeberapa lokasi, ketinggian genangan air di beberapa kawasan langganan , seperti Desa Panggung, Desa Gunung Maddah, Desa Kamuning dan Desa Pasean Kecamatan kota Sampang berkisar antara 10-20 cm.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, air kiriman dari beberapa wilayah utara Kabupaten Sampang mulai menggenangi kawasan dataran rendah perkotaan pada Rabu (1/2/2017) sekitar pukul 02.00 WIB.

“Kurang lebih jam 2 dini hari mas air dari sungai masuk ke rumah kami,” tutur Desta, salah seorang warga Desa Panggung, Kecamatan Kota Sampang.

Hingga berita ini ditulis belum ada keterangan resmi dari pihak BPBD setempat. (Lora/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.