Tekan Kriminalitas, Kejari Pamekasan Ajak Warga Taat Hukum

Avatar of PortalMadura.Com
sosialisasi hukum
sosialisasi hukum

PortalMadura.Com, – Tim penyuluh Pamekasan, Madura, Jawa Timur terus gencar melakukan sosialisasi hukum kepada masyarakat dalam upaya memberikan wawasan hukum dan perundang-undangan.

Firmansyah Humas Kejari Pamekasan mengatakan, pihaknya minimal setiap minggu sekali melakukan sosialisasi di desa-desa dengan mengundang langsung masyarakat untuk diberi pencerahan soal Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP) dan juga soal Udang-undang perlindungan anak.

“Kemarin kita menggelar sosialisasi hukum di Desa Pademawu Barat Kecamatan Pademawu Pamekasan, dan mengajak warga agar taat hukum,” katanya, Jumat (28/11/2014).

Menurut Firmansyah, pihaknya menekankan dalam sosialisasi itu adalah pemahaman soal undang-undang perlindungan anak dan juga Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).

“Agar masyarakat tahu, apa yang harus dilakukan dan apa saja yang tak boleh dilakukan sehingga ini sangat perlu dilakukan dan berkesinambungan,” jelasnya.

Firmansyah berharap, dengan adanya sosialisasi hukum kepada masyarakat tersebut, angka kriminalitas dan pelanggaran hukum di tengah-tengah masyarakat bisa ditekan sekecil mungkin.

“Nampaknya masyarakat sangat antusias mengikuti penyuluhan itu sehingga ke belakang dari ini tindakan kriminalitas di Pamekasan bisa terus diminimalisir,” pungkasnya. (reiza/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.