Tekan Penyebaran Covid-19, Puluhan Warga Bangkalan Jalani Rapid Test

Tekan Penyebaran Covid-19, Puluhan Warga Bangkalan Jalani Rapid Test
R. Abdul Latif Amin Imron

PortalMadura.Com, Bangkalan – Sedikitnya 33 orang di Kabupaten Bangkalan, Madura dilakukan rapid test lantaran pernah kontak erat dengan pasien terkonfirmasi positif Covid-19.

Bupati Bangkalan yang juga Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19, R Abdul Latif Amin Imron mengatakan, 33 orang yang dilakukan rapid test itu tersebar di beberapa kecamatan.

“Sekarang dari Kamal, Socah, Bangkalan Kota, Burneh dan Arosbaya. Besok rencananya yang Tanah Merah dan Sepuluh,” ujarnya, Jumat (5/6/2020).

Ra Latif, panggilan akrabnya menerangkan, mereka yang akan melakukan rapid test adalah orang-orang yang pernah kontak erat dengan pasien positif Covid-19, namun tidak mengalami gejala apapun alias OTG (Orang Tanpa Gejala).

“Mereka statusnya OTG, kalau reaktif akan langsung dilanjutkan dengan swab,” ungkapnya.

Pengadaan rapid test massal itu, diharapkannya dapat menekan penyebaran wabah Covid-19. “Data yang diterima saat ini untuk menjaga kemungkinan-kemungkinan, kalau ada yang positif agar tidak sampai menyebar, karena yang OTG itu sulit terdeteksi,” tegasnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses