Terjadi Ledakan di Labinsen TNI, 3 Korban Dilarikan ke Surabaya

Avatar of PortalMadura.Com
Terjadi Ledakan di Labinsen TNI, 3 Korban Dilarikan ke Surabaya
Korban Ledakan (Istimewa)

PortalMadura.Com, terjadi dari ruang/ gudang Laboratorium Induk Senjata (Labinsen) milik Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Desa Sukolilo, Kecamatan Labang, Bangkalan, Madura, Jawa Timur.

Ledakan itu terjadi sekitar pukul 09:00 WIB, Selasa (13/6/2017). Diduga berasal dari salah satu amunisi yang ada di dalam kantor. Terlihat dalam kejadian itu, sedikitnya tiga orang mengalami luka berat dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) di Surabaya.

“Informasinya yang meledak itu meriam yang ada di dalam,” terang warga setempat, Hisyam.

Tiga orang yang dikabarkan terluka, yakni Pelda Setya Raharjo, Kopka Suwarno dan seorang PNS Bambang Setiya Budi.

Kapolsek Sukolilo, Bangkalan, AKP Edy Cahyono, membenarkan peristiwa ledakan tersebut dan korbannya langsung di larikan ke Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) di Surabaya.

“Mohon maaf pak, itu bukan wewenang kami, itu ranahnya meliter. Tadi banyak wartawan yang tanya tapi tidak memberikan keterangan, tapi sepertinya langsung di bawa ke Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL),” katanya via telepon.

Hingga berita ini ditulis belum ada keterangan secara resmi dari pihak berwenang.(Hamid/Har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.