Tersedia 372 Formasi, Hanya 80 Peserta Tes CPNS di Sumenep Penuhi Passing Grade

Avatar of PortalMadura.Com

PortalMadura.Com, Sumenep – Sebanyak 80 peserta tes penerimaan CPNS di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, yang berhasil memenuhi nilai ambang batas minimal (passing grade). Padahal, yang tersedia sebanyak 372 formasi.

“Sekarang merupakan hari terakhir pelaksanaan tes penerimaan CPNS. Sejak awal hingga saat ini, ada 80 peserta yang nilainya memenuhi ambang batas minimal,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pemkab Sumenep, Titik Suryati, Senin (12/11/2018).

Tes seleksi penerimaan CPNS 2018 digelar sejak tanggal 5 hingga 12 November 2018. Di hari terakhir ini ada dua sesi. Pada sesi pertama, dari 90 peserta hanya satu orang yang nilainya memenuhi passing grade dan pada sesi kedua sebanyak 6 peserta.

“Ke 80 peserta yang nilainya memenuhi passing grade itu total dari peserta K2 dan peserta umum,” ucapnya.

Peserta di Sumenep sebanyak 1.943 orang. Formasi yang tersedia sebanyak 372, dengan perincian guru K2 163 orang, guru non K2 40 orang, tenaga kesehatan 125 formasi dan tenaga teknis 44.

Dari 163 formasi yang disediakan untuk tenaga guru K2, pendaftar hanya 153 orang dan yang memenuhi passing grade hanya 40 peserta. (Arifin/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.