Tips Menjaga Anak Anda Tetap Aman di Keramaian

Avatar of PortalMadura.Com
Tips Menjaga Anak Anda Tetap Aman di Keramaian
ilustrasi

PortalMadura.Com – Berjalan-jalan di akhir pekan atau di hari libur bersama seluruh anggota keluarga adalah suatu hal yang sangat menyenangkan. Dan pada umumnya, tempat-tempat publik seperti mall, tempat wisata dan rekreasi juga dipenuhi pengunjung saat libur.

Bila kita bepergian bersama anggota keluarga yang masih kecil atau dalam kategori -anak, sangatlah penting bagi Anda mengetahui bagaimana caranya menjaga anak bahkan jika itu di tempat yang ramai.

Foto anak sebelum berangkat
Sebelum berangkat ke acara, pastikan kamu mengambil foto anak dengan pose satu badan sehingga kamu ingat ia memakai baju warna apa, celana seperti apa dan berbagai ciri lainnya. Cara ini memudahkan untuk mencarinya.

Tuliskan informasi pada pergelangan tangannya
Untuk berjaga-jaga, sebelum berangkat, tuliskan nomor telponmu, nama dan kata-kata semacam “Jika hilang hubungi…” di tangan anak. Gunakan bolpoin permanen atau lapisi dengan cairan perekat luka agar tak mudah hilang. Kamu juga bisa menempelkan di baju atau barang yang dibawanya.

Ajari anak mengingat nama, dan nomor telepon
Untuk anak di atas 4 tahun yang sudah bisa diajarkan hal rumit, kamu bisa mengajarkan anak untuk mengingat nama orangtuanya, mengingat nomor telpon ayah atau ibu untuk berjaga-jaga jika ia hilang.

Beritahu anak siapa yang bekerja di tempat tersebut
Penting memberitahu anak siapa saja yang kira-kira ada di keramaian tersebut, siapa yang bekerja di area itu (seperti misalnya pihak keamanan dan satpam) dan siapa yang bisa mereka dimintai bantuan jika tersesat atau hilang.

Selalu ingatkan anak untuk tak pergi jauh
Untuk langkah pencegahan yang paling dasar, tentu selalu ingatkan anak untuk tidak bermain terlalu jauh, pergi ke mana pun asal masih dalam jangkauan pengawasanmu dan tidak melupakan tempat di mana orangtuanya berada.

Itu dia beberapa tips aman menjaga anak agar tak hilang jika kamu mengajaknya ke acara yang ramai dan rawan tersesat. Semoga bermanfaat ya Bunda. (vemale.com/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.