Tragis! PNS Bolos, Imbas Guru Honorer Beri Nilai Rendah 5 Siswa Tak Naik Kelas

Avatar of PortalMadura.Com
Tragis! PNS Bolos, Imbas Guru Honorer Beri Nilai Rendah 5 Siswa Tak Naik Kelas
dok. Ist. Aktivitas Siswa SMAN 1 Masalembu (foto Ipung Sayank Ajeng)

PortalMadura.Com, – Lima orang siswa kelas 10 di SMAN 1 Pulau Masalembu, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur dinyatakan tidak naik kelas dalam catatan buku raportnya.

Penelusuran PortalMadura.Com, nilai mata pelajaran yang dikategorikan rendah hingga tidak naik kelas justru diberikan oleh tenaga pengajar berstatus yang menggantikan oknum guru berstatus pegawai negeri sipil (PNS), yang selama ini jarang terlihat di sekolah tersebut.

Tragis, dari sumber dipercaya menyebutkan, bahwa oknum PNS yang jarang atau bahkan membolos sering terlihat ada di daratan serta membuka usaha di wilayah Perumahan Bumi Sumekar, Sumenep berinisial M. Guru ini telah menerima sertifikasi.

Salah seorang guru Bimbingan Konseling (BK) , Sumenep, yang berhasil dihubungi via telepon, Ach Wadih mengungkapkan, bahwa siswa yang dinyatakan tidak lulus itu belum pernah mempunyai masalah yang dapat dijadikan alasan untuk tidak menaikkan kelas.

“Namanya siswa, kalau masalah biasa ya ada. Tapi tidak sampai memanggil orang tuanya. Pada dasarnya, BK tidak pernah memanggil mereka dalam sebuah masalah yang akan menyebabkan tidak naik kelas. Prilaku mereka biasa-biasa saja seperti siswa lain,” tegas Wadih pada PortalMadura.Com, Senin (11/7/2016) malam.

Ia menyebutkan, jika mata pelajaran yang nilainya rendah adalah, Biologi, Fisika, Kimia, dan Bahasa Inggris. Kebetulan, empat mata pelajaran yang nilainya rendah tersebut dipegang oleh empat orang guru berstatus tenaga honorer.

Sementara, guru agama SMAN 1 Masalembu, Sumenep, Ahmad Albar membenarkan jika kelima siswa tersebut tidak pernah mempunyai masalah. “Sikapnya baik dan sopan. Seperti siswa yang lain,” imbuhnya via telepon.(Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.