Transformasi Corporate Gifting dengan Teknologi: Yippy Hadirkan Solusi Terbaru

Avatar of hartono
Transformasi Corporate Gifting dengan Teknologi: Yippy Hadirkan Solusi Terbaru
Corporate Gifting oleh Yippy (Sumber: Yippy)

.Com – Proses pemberian hadiah dalam lingkungan korporat sering kali melibatkan banyak pihak dan memakan waktu dengan jenis suvenir yang seringkali tidak sesuai keinginan. Menggunakan teknologi, Yippy berusaha mengubah itu semua.

Corporate gifting telah menjadi tren dalam dunia bisnis. Bagi perusahaan, corporate gifting merupakan cara untuk membangun hubungan dengan karyawan. Memberikan hadiah adalah salah satu cara untuk mengapresiasi dan meningkatkan semangat kerja karyawan, menciptakan kesan mendalam, serta menghormati budaya perusahaan.

Namun, memberikan suvenir perusahaan (corporate gifting), baik untuk karyawan, mitra bisnis, maupun pelanggan, terbilang tidak selalu mudah. Terkadang, hadiah yang diberikan tidak sesuai dengan kebutuhan dan keinginan penerima.

Belum lagi permasalahan logistik yang menambah kompleksitas. Karena skala pemberian hadiah yang sering kali besar, proses pengiriman, pengemasan, dan pelacakan hadiah menjadi sulit dan memakan banyak tenaga serta waktu.

Melihat permasalahan tersebut, Ananda Amelita mendirikan Yippy pada 2022. Yippy adalah platform end-to-end yang menyediakan layanan corporate gifting untuk memudahkan perusahaan dalam mendistribusikan hadiah, baik kepada karyawan, mitra, maupun pelanggan.

“Yippy menghadirkan pengalaman corporate gifting 2.0 berbasis teknologi sehingga proses ini dapat menjadi lebih personal, menyenangkan, dan efisien,” ujar Ananda.

Sebagai platform gifting a service, Yippy menawarkan sejumlah fitur lengkap, mulai dari pemilihan produk personal, pengemasan, logistik, hingga pelacakan merchandise.

Hadiah yang Dipersonalisasi

Salah satu masalah utama dalam corporate gifting adalah hadiah yang tidak diinginkan. Dengan skala besar, penyelenggara sering memilih hadiah yang fungsional dan aman untuk menghindari respon negatif.

Dengan fitur Personalized Gift dari Yippy, penerima dapat memilih hadiah sesuai keinginan mereka. Penyelenggara dapat mengontrol seleksi hadiah dan rentang anggaran agar proses corporate gifting tetap sesuai rencana.

Logistik yang Mudah

Aspek logistik sering menjadi yang paling rumit dalam proses corporate gifting. Contohnya, dalam momen ulang tahun karyawan, pihak HR perlu mengumpulkan alamat secara manual untuk diproses oleh vendor logistik, pengemasan, dan pengiriman yang harus dilakukan berulang kali.

Menggunakan Yippy, aspek logistik menjadi jauh lebih mudah. Pengumpulan alamat dapat dilakukan otomatis dengan info kontak saja. Yippy juga akan melakukan pengemasan dengan banyak opsi custom. Suvenir akan dikirimkan ke satu atau banyak alamat harus berurusan dengan vendor logistik terpisah.

Pelacakan Merchandise

Dengan banyaknya barang yang diberikan, pelacakan progres dan pengiriman suvenir melibatkan banyak pihak dan memakan waktu serta tenaga. Dalam skenario terburuk, kehilangan barang mungkin tidak terdeteksi sehingga penanganan masalah terlambat.

Dengan Yippy, Anda dapat melacak progres merchandise melalui tracking dashboard. Anda juga akan menerima notifikasi dari setiap langkah pemrosesan untuk memastikan corporate gifting Anda berjalan mulus.

Otomatisasi Kampanye

Yippy juga memungkinkan otomatisasi kampanye corporate gifting untuk momen spesial perusahaan yang berulang, seperti ulang tahun karyawan atau anniversary pelanggan setia.

Dengan Yippy, Anda dapat merencanakan campaign gifting otomatis jauh hari sebelumnya. Sehingga saat momen spesial tiba, Anda tidak perlu repot mengurus corporate gifting terus-menerus.

Mengubah Paradigma Corporate Gifting di Indonesia

Hadirnya Yippy menjadi jawaban atas kebutuhan pasar yang semakin berkembang akan corporate gifting. Dengan revolusi corporate gifting 2.0 berbasis teknologi, Yippy membuat proses corporate gifting lebih mudah dan strategis.

Kemudahan yang ditawarkan Yippy ditujukan untuk membantu lebih banyak perusahaan meningkatkan hubungan baik dengan klien dan karyawan melalui corporate gifting yang berkualitas dan bermakna.

Dengan pasar Indonesia yang terbiasa dengan corporate gifting tradisional, Yippy berupaya melakukan langkah ekstra untuk mengedukasi serta meyakinkan pasar bahwa corporate gifting berbasis teknologi adalah pilihan yang lebih strategis dan menguntungkan untuk jangka panjang.

Yippy telah bekerjasama dengan beberapa perusahaan terkemuka baik lokal maupun global, di antaranya Netflix, Pertamina, Bank CIMB, Data.ai, Unilever, Flip, Ajaib, dan banyak perusahaan lainnya.

Untuk informasi lengkap mengenai Yippy, Anda bisa mengunjungi laman resmi, akun Instagram @yippygifts, atau LinkedIn Yippy.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.