Waspada, Jangan Percaya pada Garis Tangan!

Avatar of PortalMadura.Com
Waspada, Percaya pada Garis Tangan
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Banyak orang penasaran arti dari garis tangan, tak jarang pula seseorang rela datang pada orang yang dianggapnya “pintar” untuk mengetahui nasib, jodoh, peruntungan, kesialan atau bahkan masa depan mereka.

Padahal menurut pandangan Islam, garis tangan manusia tidak ada kaitannya dengan nasib seseorang. Jika seseorang bisa menafsirkan nasib orang lain, itu hanya kebetulan saja dan ketahuilah bahwa manusia itu sedang melakukan dusta.

Mari kita serahkan dan berbaik sangka kepada Allah SWT atas semua yang akan terjadi pada diri kita. Karena secara aqidah, perbuatan seperti ini tidak akan pernah dibenarkan, lantaran nasib dan takdir setiap orang, mutlak ada di sisi Allah.

Lantas, mengapa ramalan-ramalan itu terkadang benar sesuai dengan gambaran diri?

Sederhananya, setan yang terkutuk itu mengunjungi langit guna mencuri dengar tentang perintah-perintah Allah atas apa yang akan terjadi di masa depan. Namun setan tidak pernah bisa melakukannya, mereka hanya langsung dilempar dengan api yang panas. Akibatnya, mereka tidak pernah mendapat informasi yang valid, kecuali menduga-duga atau hanya sepotong-sepotong.

Sebagaimana (QS. Al-Hijr: 16-18) menjelaskan bahwa,

Dan sesungguhnya Kami telah menciptakan gugusan bintang-bintang (di langit) dan Kami telah menghiasi langit itu bagi orang-orang yang memandang (nya), dan Kami menjaganya dari tiap-tiap setan yang terkutuk, kecuali setan yang mencuri-curi (berita) yang dapat didengar (dari malaikat) lalu dia dikejar oleh semburan api yang terang“.

Lalu asumsi dari setan itu disampaikan kepada dukun dan penggemar ilmu gaib lainnya. Tentu saja kena tarif, tidak gratis, harus ada timbal baliknya. Bentuknya bukan uang karena setan tidak makan uang. Setan hanya meminta satu hal, yakni menemaninya di dalam neraka untuk sama-sama diazab.

Sebab setan sudah dipastikan masuk neraka, tidak ada hal yang bisa meringankannya, kecuali mencari teman yang bisa diajak senasib, sama-sama dibakar di dalam api neraka. Jadi, bagi Anda yang suka mendatangi dukun atau orang yang dianggap pintar, mulailah untuk berubah, percayakan semuanya pada Allah SWT karena segala sesuatu yang terbaik sudah dalam rencananya. (dream.co.id/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.