Yuk Guys, Kenakan 5 Dress Ini ke Kantor Agar Anda Tetap Terlihat Feminin dan Powerful

Avatar of PortalMadura.com
Yuk Guys, Kenakan 5 Dress Ini ke Kantor Agar Anda Tetap Terlihat Feminin dan Powerful
ilustrasi

PortalMadura.Com – Saat ini banyak yang lebih sering mengenakan setelan kemeja dengan celana atau rok sepan ketika bekerja. Padahal, padanan busana sesekali juga tidak salah dikenakan di kantor.

Maka dari itu untuk terlihat lebih atraktif, Anda dapat sesekali mengenakan dress. Pemilihan dress untuk ke kantor memang bisa jadi lebih rumit karena Anda ingin tetap terlihat sopan dan profesional namun menarik di saat bersamaan. Namun Anda tidak perlu khawatir, karena ada beberapa jenis dress yang bisa Anda kenakan saat ke kantor.

Berikut lima dress yang bisa jadi refrensi Anda agar tetap terlihat feminin di kantor:

High Neck Dress
Untuk tampilan yang tetap profesional namun atraktif, Anda bisa memilih dress dengan potongan leher tinggi. Busana tersebut terlihat pantas dipakai ke kantor karena cukup tertutup di bagian leher dan lengan serta berpotongan midi sehingga terlihat sopan.

Midi Dress
High neck dress lain yang patut dilirik seperti potongan midi yang lebih panjang. Terusan itu punya tampilannya yang minimalis namun manis sehingga pantas dikenakan bekerja. Apalagi jika busana tersebut berwarna biru muda dan hadir dengan aksen kerut di lengan sehingga akan terlihat lebih unik. Ada pula aksen belahan tinggi dan potongan asimetris yang membuatya semakin menarik.

Black Dress
Dress hitam memang patut dikoleksi karena fleksibel dikenakan ke berbagai kesempatan, termasuk bekerja. Bahkan, bila material yang dikenakan bermotif garis yang hadir dengan detail kerut di bagian sampingnya. Tentu bisa membuat tampilan Anda lebih anggun.

Off Shoulder Dress
Sebagian dari Anda mungkin menganggap dress off shoulder kurang pantas untuk dipakai bekerja. Namun tidak jika Anda memilih yang desain dan material yang tepat. Salah satu dress off shoulder yang masih pantas dipakai ke kantor adalah yang tidak terlalu mengekspos bagian pundak dan dada.

Lace-up Dress
Pink adalah warna yang mengesankan feminin dan powerful di saat bersamaan. Apalagi jika dress yang dikenakan punya detail menarik yakni aksen korset di bagian depan. Sehingga menjadikan busana tersebut terlihat elegan dan manis untuk dikenakan ke acara pesta atau kencan dengan pasangan. (detik.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.