Ombak 3 Meter, Tiga Kapal Tetap Diberangkatkan

Avatar of PortalMadura.Com
Ombak 3 Meter, Tiga Kapal Tetap Diberangkatkan
Kapal Diberangkatkan

PortalMadura.Com, – Setelah tiga hari jadwal pemberangkatan yang bertolak dari pelabuhan Kalianget, Sumenep, Madura Jawa Timur ke sejumlah kepulauan di Sumenep ditunda, kini tiga kapal diberangkatkan dengan tujuan Pulau Kangean dan Sapudi.

“Ada tiga kapal yang berangkat hari ini dengan tujuan pulau Kangean dan Sapudi,” kata kepala Sahbandar Kalianget, Moh Iksan, Rabu (15/7/2015).

Iksan menerangkan, tiga kapal yang berangkat itu di antaranya KM Darma Kartika tujuan pulau Sapudi dengan jumlah penumpang 165 orang, Kapal Catherine S, tujuan kangean dengan jumlah penumpang 700 orang lebih dan kapal Darma Bahari Sumekar (DBS) 1, tujuan Kangean dengan jumlah penumpang 452 orang.

“Kapal yang berangkat itu sudah mendapatkan surat persetujuan berlayar dari kami,” ucapnya.

Ia menjelaskan, ketinggian ombak dijalur tujuan Pulau Kangean itu kisaran 2 sampai 3 meter.

“Sedangkan dijalur tujuan pulau Masalembu ketinggian ombaknya masih mencapai 4 meter, jadi tidak mungkin kapal berangkat,” tegasnya. (arifin/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.