Wabup Sumenep, Achmad Fauzi: Semoga Portal Madura Semakin Baik dan Kritis

PortalMadura.Com, Sumenep – Wakil Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, berharap Portal Madura semakin baik dan kritis seiring dengan usianya yang sudah mencapai 6 tahun.

Hal tersebut disampaikan dalam rangkaian perayaan Ultah ke-6 Portal Madura, Sabtu (5/10/2019) malam, di halaman Kantor Redaksi PortalMadura.Com.

Orang nomor dua di kabupaten paling timur ujung Pulau Madura, Jawa Timur itu juga mendorong dan mengapresiasi sepak terjang Portal Madura yang selama ini konsisten mengawal pemerintahan daerah.

“Dengan caranya sendiri, Portal Madura sudah banyak membantu pemerintah daerah terutama dalam mempromosikan potensi wisata Sumenep,” ucapnya.

Atas nama pemerintah daerah, pihaknya men-support dan berharap Portal Madura semakin terpercaya di tengah persaingan ketat media daring dewasa ini.

“Selama ini, sudah mampu bermitra dengan pemerintah daerah tanpa menghilangkan perannya sebagai media untuk memberi masukan terhadap pemerintah,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, politisi PDI Perjuangan ini juga memberikan santunan kepada anak yatim yang diterima secara simbolis oleh CEO Portal Madura, Hartono dan selanjutnya diteruskan pada anak yatim.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.