PortalMadura.Com – Buah tin atau disebut juga dengan buah ara (Ficus carica) adalah buah yang cukup unik. Di balik rasanya yang manis serta tampilan dan teksturnya yang unik, ada banyak manfaat buah tin yang bisa kita dapatkan.
Dilansir dari laman Alodokter.Com, berikut manfaat buah tin untuk kesehatan:
Meningkatkan Kesehatan Pencernaan
Kandungan serat di dalamnya yang berfungsi sebagai prebiotik. Buah tin sejak lama telah terbukti dapat digunakan untuk mengobati masalah pencernaan, seperti sembelit. Serat ini akan mendukung pertumbuhan bakteri baik di saluran cerna dan meningkatkan kesehatan sistem pencernaan.
Mengatasi Irritable Bowel Syndrome
Irritable bowel syndrome (IBS) adalah gangguan pada sistem pencernaan yang bersifat kronis. Penderita IBS yang rutin mengonsumsi buah tin 2 kali sehari merasakan gejala yang biasa terjadi padanya jadi sangat berkurang
Meningkatkan Kesehatan Kulit
Antioksidan pada ekstrak buah tin dinilai baik untuk menjaga kesehatan sel kulit, mengurangi kerusakan kolagen, dan memperbaiki kerutan pada kulit.
Mencegah Kanker
Selain mencegah penyakit kronis, antioksidan dalam buah tin juga dapat menangkal efek negatif dari radikal bebas yang berlebihan dalam tubuh. Ekstrak buah tin memiliki aktivitas anti kanker yang bisa bekerja pada sel kanker payudara.