Bumil, Ini 11 Cara Cegah Keguguran

Avatar of PortalMadura.com
Bumil, Ini 11 Cara Cegah Keguguran
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Salah satu masalah yang sering ditakuti yaitu . Apalagi jika si kecil sudah dinantikan sejak lama. Namun, sebagian besar kasus keguguran tidak bisa dicegah dan terjadi di awal-awal kehamilan.

Menurut dokter obgyn, Valinda Nwadike, faktor utama keguguran umumnya tidak diketahui. Sehingga ibu hamil harus benar-benar ekstra menjaga kandungannya agar tetap sehat dan terhindar dari keguguran.
Sebagaimana dilansir PortalMadura.Com, Sabtu (28/12/2019) dari laman haibunda.com yang dikutip dari Web MD. Berikut beberapa cara yang bisa ibu hamil lakukan untuk mencegah keguguran:

1. Pastikan tiap hari minum minimal 400mg asam folat, dua kali sehari
2. Olahraga teratur
3. Konsumsi makanan sehat dan bergizi
4. Kelola stres
5. Jaga berat badan saat hamil normal
6. Jangan merokok dan hindari paparan asap rokok
7. Jangan konsumsi alkohol
8. Jangan konsumsi kafein maksimal 200mg
9. Jangan pakai obat-obatan terlarang
10. Rutin imunisasi
11. Teratur cek ke dokter supaya segera diketahui bila ada kelainan pada kandungan Bunda.

Baca Juga: Konsumsi Buah Pepaya saat Hamil Bisa Alami Keguguran, Mitos atau Fakta!

Kemudian, upaya lain bisa dilakukan antara lain:

– Menghindari paparan radiasi atau zat beracun seperti timbal, arsenic.
-Hindari radiasi dan racun seperti arsenik, timbal, formaldehid, benzena, dan etilen oksida.

– Hindari olahraga yang berisiko untuk keselamatan perut Bunda
-Gunakan seat belt tiap berkendara

– Konsultasi dengan tenaga medis sebelum konsumsi beberapa obat

– Hindari lingkungan berbahaya seperti paparan sinar X dan penyakit infeksi.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.