Cara Atasi Alergi Debu di Musim Kemarau

Avatar of PortalMadura.com
Cara Atasi Alergi Debu di Musim Kemarau
ilustrasi

PortaMadura.Com – Debu yang beredar saat musim kemarau biasanya lebih banyak dibandingkan sebelumnya. Untuk itu, orang yang punya riwayat alergi terhadap debu perlu berhati-hati, karena mereka bisa mengalami sejumlah masalah, seperti bersin-bersin, hidung beringus, bahkan hingga mengeluarkan air mata.

Sebenarnya, alergi tersebut bisa diatasi dengan melakukan sejumlah olahraga pernapasan, seperti yoga, dilansir merdeka.com yang mengutip dari Medical Daily. Selain itu, seorang profesor dari University of Texas Health Science Center di San Antonio, Richard Usatine, menjelaskan bahwa alergi akan semakin parah dan sistem imun tubuh akan melemah jika seseorang mengalami stres.

Salah satu terapis yoga dari Los Angeles, Larry Payne, menyebutkan bahwa terdapat latihan dalam yoga yang bisa mengatasi masalah alergi debu, cara tersebut bernaman Kapalabhati Pranayama. Latihan itu merupakan teknik pembersihan tubuh secara tradisional yang memanfaatkan rangkaian napas pendek melalui hidung.

Cara mengembuskan napas melalui hidung tersebut bisa menghilangkan berbagai gangguan dari rongga hidung. Namun, Payne menyebutkan, bahwa jika Anda memiliki gejala akut dan hidung Anda mengembung, Anda sebaiknya melakukan cara lain seperti bernapas dan mengembuskannya secara panjang.

Untuk melakukannya, Anda bisa menarik napas selama tiga hitungan lalu mengembuskannya pada hitungan keempat. Selanjutnya, Anda menarik napas selama empat hitungan dan mengembuskannya pada hitungan keenam.

Payne menjelaskan, bahwa rangkaian tersebut didesain untuk membuka dada Anda dan memperlancar pernapasan. Rangkaian cara bernapas itu bisa sangat bermanfaat bagi mereka yang memiliki alergi parah.

Bahkan, terdapat sejumlah penelitian yang menyebut manfaat dari melakukan teknik pernapasan tersebut. Tidak hanya menghilangkan rasa mampat, namun teknik bernapas itu juga bisa meredakan pikiran yang kacau dan menurunkan risiko serengan panik seseorang.

Baca Juga: 6 Cara Mudah Cegah Alergi Debu di Rumah

Maka dari itu, Anda perlu menyempatkan waktu beberapa menit setiap hari untuk melakukan teknik pernapasan itu. Hal ini harus dilakukan agar dapat mengatasi masalah kesehatan yang Anda alami dan juga bisa membuat pikiran yang kusut kembali terang. Selamat mencoba!

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.