Gejala-gejala Fuel Pump pada Mobil Alami Masalah

Avatar of PortalMadura.com
Gejala-gejala Fuel Pump pada Mobil Alami Masalah
ilustrasi

PortalMadura.Com pada mobil merupakan salah satu komponen yang punya tugas penting untuk memompa bahan bakar dari tangki menuju mesin. Sayangnya, tidak semua pemilik kendaraan yang mengetahui tentang keberadaan komponen ini, sehingga mereka sering kali mengabaikannya.

Padahal, salah satu masalah yang sering terjadi pada komponen ini adalah tersumbat oleh endapan kotoran dari tangki bahan bakar karena kualitas bahan bakar yang buruk.

Untuk itu, dikutip Liputan6.com dari Suzuki Indonesia, ada baiknya jika pemilik mobil mengetahui tanda atau gejala fuel pump mulai mengalami masalah.

Umumnya, gejala yang dirasakan oleh seluruh pemilik mobil hampir sama, yakni mesin akan terasa brebet atau terasa kosong (tidak mau berakselerasi) saat kendaraan sedang melaju meski pedal gas sudah diinjak.

Tidak hanya itu saja, mesin bisa secara tiba-tiba mati. Mesin brebet disebabkan tekanan pompa yang menurun drastis sehingga pasokan bahan bakar ke ruang mesin tidak mencukupi untuk melakukan pembakaran yang sempurna.

Sebab itu, mesin akan terasa “ndut-ndutan” sebelum mati total atau tidak bisa dihidupkan kembali. Kendati demikian, mesin tiba-tiba mati juga bisa terjadi tanpa ada peringatan terlebih dahulu.

Maka dari itu, apabila permasalahan seperti ini terjadi pada Anda, sangat disarankan untuk tidak terus memaksa untuk menghidupkan mesin. Lebih baik segera hubungi layanan mobile service dari bengkel resmi.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.