Ini 4 Hal yang Perlu Diperiksa Saat Akan Pasang Ban Baru di Motor

Avatar of PortalMadura.com
Ini 4 Hal yang Perlu Diperiksa Saat Akan Pasang Ban Baru di Motor
ilustrasi

PortalMadura.Com – Ban merupakan salah satu komponen penting pada motor yang sering aus karena pemakaian. Komponen yang satu ini tidak seperti oli yang harus diganti secara berkala, tapi masa pakai ban tergantung dari tingkat keausannya.

Apabila sering digunakan dan melewati jalan yang kondisinya tidak baik, maka kembang ban akan cepat habis. Jika sudah begitu, maka pemilik motor harus segera mengganti dengan .

Pada umumnya, pemilik motor memercayakan pergantian ban pada teknisi bengkel. Namun saat bengkel sedang ramai, bisa saja teknisi lupa mengikuti beberapa aturan wajib.

Maka dari itu, sebaiknya pemilik motor mengetahui beberapa hal yang harus diperhatikan saat mengganti ban. Berikut ini ulasannya:

Arah Putaran Ban
Pastikan ban terpasang sesuai dengan arah rotasi ban. Banyak yang menganggap, pemasangan ban depan dengan arah rotasi terbalik karena bisa memperkuat pengereman. Namun, itu hanya berlaku pada motor gede atau moge.

Untuk motor biasa, tetap pasang sesuai arah rotasi, karena alur kembangan ban dirancang untuk membuang air saat lewat jalan basah.

Rim Line atau Bibir Ban
Pastikan rim line sejajar dengan pelek. Jika tidak, roda akan terasa oleng. Jika mengalami hal ini, kurangi tekanan ban, sesuaikan lagi posisi ban lalu isi lagi dengan udara atau nitrogen.

Tekanan Udara
Gunakan tekanan angin yang direkomendasikan, baik menggunakan angin atau nitrogen, wajib sesuai rekomendasi. Tekanan angin ban depan dan ban belakang bisa ditambah atau dikurangi hingga dua per square inch untuk disesuaikan dengan kenyamanan pengendara.

Perhatikan Pelek yang Digunakan
Jika menggunakan ban tubeless, harus menggunakan pelek tubeless juga. Pada bibir pelek tubeless ada tonjolan yang berfungsi untuk mengunci ban pada peleknya, agar ban tidak terlepas saat motor melaju dalam kecepatan tinggi atau saat membawa beban berat. (viva.co.id/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.