Jalan Provinsi Rusak, Santri & Warga Rela Gotong Royong

SAMPANG (PortalMadura) – Puluhan warga dan para santri Pondok Pesantren (PP) Attaroqi di Dusun Karongan Desa Tanggumung, Kecamatan Kota Sampang, Madura, Jawa Timur berbondong-bondong memperbaiki jalan Provinsi yang sudah lama tidak kunjung diperbaiki.

Ustad Muzaini, selaku Ketua Pengurus PP Attaroqi mengatakan, apa yang dilakukan santri dan warga sekitar merupakan bentuk kepedulian terhadap pemerintah, karena selain menjadi jalan santri sehari-hari, juga banyak lubang disepanjang jalan yang sering menimbulkan kecelakaan pengguna kendaraan bermotor.

“Kami tidak menyalahkan pemerintah, ini hanya bentuk antisipasi masyarakat dan warga Karongan terhadap pembangun jalan. Sebab, sering menimbulkan kecelakaan,” katanya, Rabu (15/1/2014).

Berdasarkan pantauan dilapangan, sekitar 400 meter lebih kondisi jalan rusak parah. Namun, saat ini selesai diperbaiki oleh santri bersama masyarakat dengan batu gunung seadanya.(lora/htn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.