Kelebihan Beban, Truk Angkut Rongsokan Terguling di Sampang

Kelebihan Beban, Truk Angkut Rongsokan Terguling di Sampang
Truk angkut rongsokan kecelakaan tunggal di Jalan Raya Kaseran, Kecamatan Torjun (Foto: Rafi)

PortalMadura.Com, Sampang – Truk bermuatan rongsokan mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Raya Kaseran, Kecamatan Torjun, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, Jumat (20/12/2019), pukul 5:45 WIB.

Kecelakaan yang terjadi di jalan bergelombang itu melaju dari arah Sampang menuju Kota Surabaya. Diduga kendaraan dalam kondisi over load atau kelebihan beban.

“Pastinya, kendaraan mengalami kecelakaan tunggal karena over load muatan,” kata Pengguna jalan di Tempat Kejadian Perkara (TKP), Rifaldi.

Kanit Laka Lantas Polres Sampang, Ipda Eko Puji Waluyo, membenarkan terhadap kecelakaan tunggal yang menimpa truk bermuatan rongsokan tersebut.

“Tidak ada korban jiwa, hanya material yang dibawa truk berserakan di jalan raya,” singkatnya pada PortalMadura.Com.

Baca Juga : Tarif Variatif, Perempuan Tua asal Saronggi Sediakan Wanita Nakal

Identitas truk dan pengemudi yang masih dalam pendataan tersebut, sudah dilakukan evakuasi kendaraan maupun material rongsokan oleh petugas dengan warga sekitar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses