Kenali 6 Gejala Tak Biasa Ketika Tubuh Dehidrasi

Avatar of PortalMadura.com
Kenali 6 Gejala Tak Biasa Ketika Tubuh Dehidrasi
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Air merupakan kebutuhan makhluk hidup termasuk didalamnya manusia. Selain untuk dikonsumsi tubuh, air juga menjadi kebutuhan penting untuk melakukan aktivitas seperti mandi, memasak, mencuci dan lain sebagainya. Oleh karena itu, keberadaan air sangat sangat dibutuhkan.

Untuk mencukupi kebutuhan tubuh, seseorang setidaknya mengonsumsi dua liter air setiap harinya. Jika hal itu tidak dipenuhi, maka bisa menyebabkan . Gejala yang biasa terlihat dari seseorang yang mengalami dehidrasi yaitu rasa haus berlebih, perubahan pada warna urin, dan kulit kering.

Namun ternyata, ada beberapa tanda lain yang tidak biasa yang menandakan seseorang mengalami dehidrasi. Sebagaimana dilansir PortalMadura.Com, Sabtu (17/8/2019) dari laman okezone.com yang mengutip dari Mirror. Apa saja tandanya?

Berikut ini penjelasannya:

Sembelit

Sistem pencernaan membutuhkan banyak air agar dapat bekerja dengan baik. Sebab air memperlancar kinerja dengan cara memungkinkan makanan mengalir lebih mudah melalui saluran pencernaan dan menjaga usus tetap sehat. Apabila terjadi sembelit, maka bisa menunjukkan jika tubuh tidak menerima cukup cairan untuk membuat segalanya di sistem pencernaan bergerak.

Tekanan Darah Rendah

Darah terdiri dari beberapa bagian, salah satunya plasma. Dalam plasma terdapat air, protein, dan garam. Oleh karenanya, tubuh memerlukan air yang cukup untuk mencegah darah menjadi terlalu terkonsentrasi. Apabila hal itu terjadi, aliran darah ke organ vital melambat dan menyebabkan tekanan darah rendah.

Kram Otot

Gejala lain yang tidak menyenangkan karena dehidrasi yaitu kram otot. Kondisi ini disebabkan karena darah menjadi lebih terkonsentrasi dan pada gilirannya menyebabkan volume darah turun. Saat itu terjadi, tubuh harus memprioritaskan dan fokus pada pengiriman darah ke jantung di atas semua bagian lainnya. Akibatnya otot menerima aliran yang tidak memadai dan menyebabkan kram.

Baca Juga: Penyidik Dalami Saksi Pemberi Fee Dugaan Korupsi RKB SDN Banyuanyar 2 Sampang

Sakit Kepala

Dehidrasi merupakan salah satu penyebab utama terjadinya migrain. Hal ini bisa terjadi karena ketika otak tidak mendapatkan cukup cairan untuk berfungsi dengan baik, serangkaian gejala seperti sakit kepala dan migrain akan terasa secara berkala.

Merasa Sangat Lelah

Dehidrasi bisa membuat seseorang kehilangan energi di siang hari. Tekanan darah yang menurun ketika asupan air dalam tubuh tidak cukup dapat menyebabkan aliran darah ke otak melambat dan detak jantung menjadi cepat. Ketika dikombinasikan, itu semua menyebabkan perasaan lelah.

Frekuensi Buang Air Kecil Berkurang

Lantaran jumlah air yang masuk ke tubuh tidak mencukupi, otomatis frekuensi buang air kecil juga berkurang. Air menjadi kunci utama untuk membantu ginjal membuang limbah dari darah dengan cara mengubahnya menjadi urin. Jika volume air kurang, maka limbah tidak akan dibuang sehingga masih tetap ada di tubuh.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.