Kerugian Banjir Sampang Capai Rp 8 Miliar lebih

Avatar of PortalMadura.com

SAMPANG (PortalMadura) – Kerugian akibat bencana banjir yang memporak-porandakan delapan desa dan empat kelurahan di Kota Sampang, Madura, Jawa Timur, pada Kamis dan Jumat (19-20/12/2013) lalu mencapai sebesar Rp. 8.762.000.000,-.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sampang Wisnu Hartono melalui Kasi Rehabilitasi dan Rekonstruksi Saiful Muqoddas mengatakan, sejauh ini data kerusakan dan kerugian sementara yang masuk ke pihaknya mencapai Rp 8.762.000.000.

“Data sementara mencapai delapan Miliar lebih mas,” terangnya, Senin (23/12/2013).

Kerusakan dan kerugian tersebut meliputi perumahan warga yang berada dilokasi rawan banjir, beberapa gedung pendidikan beserta perlengkapannya, gedung instansi yang terendam banjir serta beberapa akses infrastruktur yang mengalami kerusakan.

Menurut Saiful, sampani saat ini BPBD masih belum bisa memastikan data keseluruhan secara detail tentang kerusakan dan kerugian yang pasti, karena pihaknya masih terus menunggu laporan dari dinas terkait.

“Biasanya data secara detailnya masuk setelah 1 minggu dari kejadian,” tandasnya.(lora/htn).

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.