Kesal Ketombe Tak Kunjung Hilang? Atasi dengan 2 Bahan Alami Ini

Avatar of PortalMadura.com
Kesal Ketombe Tak Kunjung Hilang? Atasi dengan 2 Bahan Alami Ini
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Memiliki msalah tentu sangat menggangu bukan ? Keberadaannya tidak hanya merusak penampilan tetapi juga membuat kita merasa tidak nyaman karena terasa gatal dikulit kepala. Tidak hanya itu, ketombe membuat rambut cepat kotor dan banyak menimbulkan masalah lain seperti rambut rontok, rambut patah dan mudah lepek.

Untuk mengatasinya, pada umumnya menggunakan sampo anti ketombe. Namun untuk mengusir , sampo saja tidaklah cukup. Anda butuh perawatan lain seperti masker rambut alami.

Nah, untuk membuat masker alami, Anda bisa memanfaatkan jeruk nipis dan santan untuk mengatasi masalah ketombe membandel. Nutrisi yang terkandung di dalam dua bahan alami ini bisa mengatasi ketombe dengan baik. Selain itu, dua bahan ini juga bermanfaat menguatkan akar rambut, membuat rambut lebih sehat dan tebal alami.

Cara memanfaatkan jeruk nipis dan santan untuk masker rambut sangat mudah. Siapkan 1 buah jeruk nipis, peras airnya. Siapkan juga 2 sampai 3 sdm santan kelapa. Campur kedua bahan kemudian aduk rata. Oleskan bahan ini secara merata ke kulit kepala atau rambut yang berketombe. Diamkan kira-kira selama 15 sampai 20 menit.

Jika perawatan dirasa sudah cukup, segera bilas rambut dengan air bersih. Cuci juga dengan sampo seperti biasa. Lakukan perawatan ini secara rutin 2 kali dalam seminggu untuk dapatkan hasil yang maksimal.

Itulah cara yang bisa Anda coba dengan memanfaakan bahan alami seperti jeruk nipis dan santan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya. (vemale.com/Nanik)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.