Ketahui 4 manfaat Jika Anak Mandi Sendiri Sejak Dini

Avatar of PortalMadura.Com
Ketahui 4 manfaat Jika Anak Mandi Sendiri Sejak Dini
ilustrasi

PortalMadura.Com – Mandi adalah salah satu aktifitas yang wajib dilakukan oleh setiap orang. Oleh karena itu, mandi merupakan keterampilan yang harus dimiliki sejak dini.

Nah, berikut 4 manfaat positif yang bisa dipetik jika anak Anda mandi sendiri, diantaranya:

1. Mandi sendiri merupakan salah satu cara untuk melatih motorik kasar si Kecil dalam proses tumbuh kembang anak. Anak menjadi aktif mengerakkan tangan untuk mencapai bagian tubuh tertentu yang harus dibersihkan. Dia juga bisa memastikan kalau tubuhnya benar-benar bersih.

2. Mandi sendiri akan meningkatkan rasa percaya diri untuk melakukan segala sesuatu. Sebab dia jadi merasa mampu untuk melakukan banyak hal.

3. Mandi sendiri bisa melatih anak jadi lebih mandiri, terutama dalam hal membersihkan tubuh.

4. Mandi sendiri bisa mengajarkan pentingnya menjaga kebersihan sejak dini.

Yuk Bunda, mulai ajarkan si Kecil mandi sendiri. Sehingga dia bisa mandiri saat usianya lima tahun nanti. (dancow.co.id/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.