Lima Pemain Dipanggil Timnas Indonesia

Avatar of PortalMadura.com
Lima Pemain Madura United menuju Timnas (maduraunited.fc)
Lima Pemain menuju Timnas (maduraunited.fc)

PortalMadura.Com, - Lima pemain secara bersamaan dipanggil Tim Nasional () Indonesia senior untuk menjalani pemusatan latihan jelang uji coba melawan Myanmar pada tanggal 25 Maret 2019.

Lima pemain tersebut masing-masing atas nama Mohammad Ridho, Fachruddin Wahyudi Aryanto, Greg Nwokolo, Andik Vermansyah dan Zulfiandi. Mereka diwajibkan datang dalam pemusatan latihan di Denpasar pada tanggal 6 Maret 2019.

Pemanggilan lima pemain itu berdasarkan surat dari PSSI yang diterima dengan nomor 637/AGB/88/II-2019 tertanggal 18 Februarin2018.

Baca Juga : Menang Lawan Sriwijaya FC, ke Babak 8 Besar Piala Indonesia

Presiden , Achsanul Qosasi tidak mempermasalahkan meskipun lima pemainnya dipanggil secara bersamaan jelang kick Piala Presiden tanggal 3 Maret mendatang. Sebab, menurutnya, keberadaan untuk mendukung kemajuan sepak bola tanah air.

” memang untuk Indonesia. Kami sudah siap dengan segala resikonya jika para pemain dipanggil timnas Indonesia. Karena puncak prestasi dari pemain adalah memperluat timnas negaranya,” katanya.

Dia berharap, para pemainnya bisa menunjukkan performa terbaiknya dalam kesempatan tersebut agar tetap memperkuat tim Garuda pada mendatang.

Perlu diketahui, selain lima pemain tersebut, satu pemain lain sekarang sedang memperkuat timnas Indonesia U-22 pada ajang Piala AFF U-22 atas nama Satria Tama Hardianto. Pemain yang berposisi sebagai kiper itu sudah lama tidak memperkuat Laskar Sape Kerrab di Piala Indonesia.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.