Pasca Kebakaran 5 Rumah Dinas Karyawan ASDP, Begini Nasib Mereka

Avatar of PortalMadura.com
Pasca Kebakaran 5 Rumah Dinas Karyawan ASDP, Begini Nasib Mereka
Lokasi kebakaran rumah dinas karyawan PT. ASDP yang telah ditandai garis polisi (Foto: Agus Hidayat)

Ia dan keluarga harus mengungsi ke tetangga yang juga menempati rumah dinas namun tidak terkena dampak kebakaran. Hal yang sama juga dialami empat keluarga lain. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Para penghuni kelima rumah dapat menyelamatkan diri begitu melihat api mulai berkobar di salah satu rumah dinas yang diduga pusat terjadinya kebakaran.

Pasca Kebakaran 5 Rumah Dinas Karyawan ASDP, Begini Nasib Mereka
Angga Dipradja melihat wujud televisi miliknya yang ikut terbakar (Foto: Agus Hidayat)

Setelah hampir satu jam PortalMadura.Com berada di lokasi, terlihat satu mobil dinas Polsek Kamal tiba. Lima anggota kepolisian segera turun untuk menjalankan tugas. Dua anggota langsung memasang police line (garis polisi) berwarna kuning. Sedang tiga anggota lainnya menjalankan tugas olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang dibantu salah seorang saksi mata.

Beberapa karyawan PT. ASDP juga menyempatkan diri ke lokasi. Kedatangan mereka tentu saja untuk membesarkan hati rekan-rekannya yang tengah tertimpa musibah.

Tampak pula lima karyawan Perusahaan Listrik Negara (PLN) tengah mengerjakan penggantian kabel listrik yang hangus terkena sambaran api. Gulungan kabel berukuran besar yang diturunkan dari mobil pick up kemudian diulur. Tidak beberapa lama, salah seorang karyawan menaiki tangga sambil memegang ujung kabel pengganti untuk dipasang pada instalasi di ujung tiang listrik.

Bekas Puskesmas …

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.