Pelajaran Tatap Muka di Pamekasan Tunggu Keputusan Satgas Covid-19

Pembelajaran Tatap Muka di Pamekasan Dilaksanakan Bertahap
dok. Kepala Disdik Pamekasan, Akhmad Zaini (Foto : Marzukiy)

PortalMadura.Com, Pamekasan – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, tengah mempersiapkan untuk menggelar Pelajaran Tatap Muka (PTM) di sekolah di bawah naungannya.

Kepala Disdik Pamekasan, Akhmad Zaini mengungkapkan, pihaknya sudah melakukan uji coba terhadap 35 sekolah yang terdiri dari Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Rata-rata sekolah sudah siap untuk menggelar PTM di tengah pandemi Covid-19.

“Secara kelengkapan mengenai protokol kesehatan sudah siap, izin dari orang tua dan komite sekolah semuanya sudah dilakukan pengecekan kesiapannya,” ungkapnya, Selasa (16/9/2020).

Dia menambahkan, pihaknya saat ini tengah menunggu keputusan dari satgas Covid-19 untuk memulai PTM secara resmi dan berkelanjutan seperti sebelumnya. Namun yang pasti, sosialisasi kepada guru telah dilakukan sebelum PTM berlangsung untuk memastikan kesiapan sekolah.

“Kita tunggu keputusan dari satgas Covid-19 (untuk memulai pelajaran tatap muka, red). Kemudian soal sosialisasi itu kami lakukan melalui webinar,” pungkasnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses