Ratusan Kios di Pasar Pakong Pamekasan ‘Nganggur’

Avatar of PortalMadura.com
Telan Rp 5,4 M, Kios dan Los Belum Bisa Tampung Pedagang Pasar Palengaan
dok. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Pamekasan, Bambang Edy Suprapto (Foto: Marzukiy)

PortalMadura.Com, – Ratusan kios di , Madura, Jawa Timur, tidak difungsikan. Alasannya, jumlah pendaftar lebih banyak dari bangunan kios yang tersedia.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Pamekasan, Bambang Edy Suprapto menjelaskan, jumlah total kios di pasar tradisional Pakong itu berjumlah 429 unit. Sementara jumlah pedagang berjumlah 693 pedagang, artinya masih tersisa 264 pedagang yang tidak bisa terakomodir.

“Kami harus melakukan pendekatan secara persuasif kepada pedagang yang tidak kebagian kios guna menghindari sesuatu yang tidak diinginkan,” kata Bambang beberapa waktu lalu.

Baca Juga : DPRD Pamekasan Minta Pemerintah Perjelas Rekrutmen CPNS Tahun 2019

Sementara itu, Anggota DPRD Pamekasan, Harun Suyitno, meminta dinas terkait segera memfungsikan kios tersebut agar tidak mubazir. Perihal masalah yang terjadi bisa dimusyawarahkan untuk mencari solusi terbaiknya.

“Kami berharap kios tersebut segera dioperasikan, karena dampaknya adalah untuk peningkatan ekonomi masyarakat. Apapun kendalanya bisa dicarikan solusi secara bersama-sama,” tutup Anggota Komisi II DPRD Pamekasan tersebut.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.