Resep Kue Pukis Super Lembut dan Lezat

Avatar of PortalMadura.com
Resep Kue Pukis
Resep Kue Pukis

PortalMadura.Com – Pukis merupakan salah satu kue khas Indonesia yang tidak sedikit penikmatnya. Kue yang satu ini bisa ditemui di mana saja, dari pasar tradisional hingga di mal.

Sayangnya, tidak semua kue pukis yang ditemui di luaran memiliki rasa yang gurih dan mengembang sempurna. Namun, Anda bisa membuat sendiri di rumah kue pukis yang empuk, mengembang sempurna dengan rasa gurih legit yang nikmat. Lantas, bagaimana caranya?.

Berikut ini resep kue pukis:

Bahan biang:

25 gr tepung terigu
50 ml air (hangat)
1/2 sdm ragi instan (fermipan)

Bahan-bahan:

3 butir telur
150 gr gula pasir
250 gr tepung terigu
300 ml santan kental hangat (1 kelapa)
50 ml minyak sayur
1/2 sdt garam

Cara membuat:

Campur bahan biang, aduk rata kemudian diamkan selama 10 menit hingga mengeluarkan buih. Lalu, kocok dengan mixer telur dan gula hingga mengental.
Setelah itu, masukan bahan biang, terigu dan santan sedikit demi sedikit bergantian sambil dikocok hingga rata. Kemudian, masukan minyak sayur dan garam, aduk rata.

Selanjutnya, diamkan adonan 1 jam hingga mengembang. Panaskan cetakan pukis dengan api kecil. Lalu, olesi dengan margarin sekali saja. Tuang adonan hingga 3/4 cetakan lalu tutup dan tunggu hingga matang, angkat. Kue pukis siap disajikan.

Tips:
1. Gunakan wadah yg besar saat mengocok telur, karena adonan akan mengembang 2x lipat.

2. Aduk adonan tiap kali akan menuang adonan ke cetakan agar gelembung-gelembung dalam adonan hilang. Pukis pun mulus saat matang.

3. Adonan bisa ditambah pasta pandan atau coklat untuk variasi rasa.

Kue pukis dianjurkan untuk disantap saat hangat, terutama dalam kondisi cuaca dingin.

Semoga informasi resep kue pukis diatas bermanfaat bagi anda yang sedang membutuhkanya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.