Satu Jemaah Haji Asal Sumenep Meninggal Dunia di Surabaya

Avatar of PortalMadura.Com
Satu Jemaah Haji Asal Sumenep Meninggal Dunia di Surabaya
ilustrasi

PortalMadura.Com, Satu jemaah haji asal Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, meninggal dunia setelah turun dari pesawat di Bandara Juanda Surabaya, Jumat (31/8/2018).

Jemaah haji yang meninggal dunia atas nama H. R. Rafik (70), warga Jalan Kartini, Desa Pangarangan, Kecamatan Kota Sumenep.

“Satu jemaah haji itu tiba-tiba sakit setelah turun dari pesawat di Surabaya. Ia langsung dibawa ke rumah sakit. Tapi dalam perjalanan ke rumah sakit, dia dinyatakan meninggal dunia,” kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sumenep, Moh. Bakri

Ia menerangkan, satu jemaah haji itu sempat sakit di Mekah sebelum pulang ke tanah. Namun, karena kondisinya membaik ia diperbolehkan pulang.

“Kondisi kesehatannya memang membutuhkan pendampingan dari anaknya, karena memang sudah lanjut usia. Setelah melakukan ibadah wukuf kondisi kesehatannya terus menurun, mungkin karena kecapean dan akhirnya jatuh sakit,” tuturnya.

Dengan meninggalnya satu jemaah haji tersebut, jumlah jemaah dikloter 11 tersisa 444 dari semula 445 jemaah. Sedangkan dikloter 10 berkurang dua orang karena masih sakit dan dirawat di rumah sakit Mekah.

Sebagaimana diketahui, jumlah jemaah haji asal Sumenep yang berangkat tahun 2018 ini sebanyak 681 orang, terbagi dalam tiga kloter, yakni kloter 10 sebanyak 221 jemaah, kloter 11 sebanyak 445 jemaah, dan 15 jemaah masuk kloter campuran dengan wilayah lain di Jawa Timur, yakni kloter 33.

Untuk kloter 10 telah tiba di Sumenep pada Kamis malam, dan kloter 11 telah tiba pada hari Jumat (31/8/2018) siang ini sekitar pukul 11.30 Wib. (Arifin/Nurul)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.