SBY Dukung Kemajuan Madura

SUMENEP (PortalMadura) – Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudoyono (SBY) menyatakan mendukung kemajuan Madura. Namun kemajuan itu tetap berada dalam koridor kultur yang dimiliki warga Madura. Tidak terpengaruh terhadap budaya luar.

“Kemajuan di Madura tetap harus didukung dan saya sebagai presiden berharap, kemajuan itu tetap berada dalam prinsip beragam budaya yang ada di Madura,” kata Presiden, Rabu (04/12/13) malam.

Presiden menilai, Madura pasti menginginkan kemajuan terutama dalam pembangunan. Untuk itu pemerintah di empat kabupaten di Madura tentu perlu peningkatan anggaran pembangunan yang dikhususkan untuk pembangunan.

“Kami juga telah menganggarkan di APBN 2014 mendatang sebesar Rp 1,64 triliun untuk empat kabupaten di Madura, jadi lebih tinggi dibanding tahun 2013 ini,” tandasnya.(arif/htn).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.