Si Kecil Gemar Berteriak? Ini Solusinya!

Avatar of PortalMadura.Com
Si Kecil Gemar Berteriak? Ini Solusinya!
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Berteriak yang sudah menjadi kebiasaan akan sangat menjengkelkan dan membuat orang lain kesal.  Dalam masa pertumbuhan dan perkembangannya kecil suka sekali menjajal suatu hal yang baru termasuk dengan kekuatan suaranya.

Jika perilaku ini didiamkan saja, maka anak akan selalu berpikir bahwa dirinya bisa mendapatkan perhatian lebih banyak jika berteriak di depan umum.

Untuk mengatasi hal itu perlu beberapa trik jitu seperti berikut ini:

Buat anak merasa nyaman

Orangtua harus memastikan bahwa anaknya sudah cukup istirahat dan makan sesuai dengan porsinya dalam hal ini anak sudah kenyang. Karena sama seperti orang dewasa, jika sudah merasa lelah dan lapar anak akan semakin mencari cara untuk mendapatkan perhatian orangtuanya.

Berikanlah contoh yang baik kepada anak

Anda sebagai orang tua harus memberi teladan terlebih dahulu, jika anda sedang marah karena sesuatu jangan lah berbicara dengan suara yang keras, atau minimal jangan melakukannya di depan buah hati anda agar tidak ditiru dan menjadi kebiasaan yang dianggap normal olehnya.

Bantu mengatur volume suara

Terkadang anak tidak dapat mengatur volume suaranya karena tidak ada masukan dari orang-orang di sekitarnya. Beri masukan mengenai volume suara yang tidak mengganggu lingkungan. Beri tahu anak sebesar apa suaranya diperbolehkan di dalam ruangan yang berbeda dengan di luar ruangan.

Jangan cepat menyerah dengan perilakunya

Anak-anak berpikir akan mendapatkan apapun yang diinginkannya jika dirinya meminta dengan cara berteriak, jadi orangtua jangan memperkuat perilaku ini dengan memberikan apa yang diinginkannya ketika ia berteriak. Sebaliknya orangtua dengan tenang harus menjelaskan misalnya, “Ibu tahu kamu mau kue, tapi kita harus menyelesaikan tugas ini dulu. Setelah itu ibu akan memberikan kamu kue.”

Memberitahu cara berbicara yang benar

Orang tua bisa mengajarkan dan memberi contoh pada anaknya bagaimana bicara yang benar sehingga orang mau mendengarkan apa perkataannya. Selain itu beri pengertian pada anak bahwa berteriak tidak akan ada gunanya dan membuatnya tidak dapat apa yang diinginkannya.

Lakukanlah tips diatas dengan sabar dan penuh cinta sebagai orang tua yang baik. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. (detik.com/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.