Sumenep Bersholawat

Avatar of PortalMadura.com

SUMENEP (PortalMadura) – Ribuan jama’a alumni Pondok Pesantren Jawa dan Madura yang ada di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur berbaur dan memadati kegiatan  “Sumenep Bersholawat dan Maulid Nabi”. Hal itu, dilaksanakan oleh Majelis Silaturrahmi Alumni Pondok Pesantren Sumenep, di depan Masjid Agung Kota Sumenep, Selasa (14/1/2014) pagi.

Acara akbar tersebut dihadiri sejumlah Ulama dan Kiai dari Jawa Tengah dan Jawa Timur, termasuk para tokoh Ulama di Sumenep Madura. Seperti, KH. Moh Tamim Sofyan, Pengasuh Ponpes Sumber Bunga Situbondo, KH. Maimun Subair Pengasuh Ponpes Sarang Jawa Tengah, Habib Jamal Bin Toha Ma’atil dari Malang.

Salah seorang panitia “Sumenep Bersholawat dan Maulid Nabi”, Hairul Anam menjelaskan, kegiatan pertama kali yang digelar Majelis Silaturrahmi Alumni Pondok Pesantren di Kabupaten Sumenep ini merupakan gagasan untuk menyambung silaturrahmi antar alumni Pondok Pesantren baik yang ada di Jawa, Madura bahkan dari Timur Tengah.

“Kami bersyukur, karena semua elemen masyarakat dan pemerintah turut mendukung, sehingga kedepan diharapkan dapat terlaksana kegiatan yang lebih tertata dengan baik,” ungkapnya.

Sementara, salah satu ulama besar, KH Moh Tamim Sofyan dalam tausiyahnya mengajak umat Islam untuk mencintai dan berjanji untuk taat dengan perintah Allah SWT yang disamapaikan melalui Nabi Terakhir utusan Allah SWT. Yakni, Nabi Muhammad SAW.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Bupati Sumenep, KH. A. Busyro Karim, Wakil Bupati sumenep, Soengkono Sidik, Sekdakab Sumenep, Hadi Soetarto, serta sejumlah anggota Forpimda, Pimpinan SKPD dan sejumlah Tokoh dan Ulama di Sumenep.(eno/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.