Terlantar di Pelabuhan, 158 Calon Penumpang Kapal Dapat Bantuan Makanan

Avatar of PortalMadura.com
Terlantar di Pelabuhan, 158 Calon Penumpang Kapal Dapat Bantuan Makanan
Kabid Perlindungan dan Jaminan Sosial, Dinas Sosial Sumenep, Syafrawi (Foto: Samsul Arifin)

PortalMadura.Com, – Sedikitnya 158 orang calon penumpang kapal yang tertahan di , Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, akibat cuaca ekstrim telah mendapatkan bantuan berupa makan dari Dinas Sosial setempat.

“Kami sudah menyalurkan bantuan berupa makanan dan minuman itu sejak tanggal 27 Januari dan akan berakhir pada tanggal 31 Januari. Setiap harinya tiga kali makan,” kata Kabid Perlindungan dan Jaminan Sosial, Dinas Sosial Sumenep, Syafrawi, Selasa (30/1/2018).

Menurut Syafrawi, pada hari pertama penyaluran bantuan sedikitnya 99 orang terdata. Tiga hari kemudian, data calon penumpang yang tertahan bertambah hingga mencapai 158 orang. Warga kepulauan yang mendapatkan bantuan makanan itu mereka yang berada di tempat penampungan di Pelabuhan Kalianget.

“Kalau mereka yang berada di hotel atau penginapan tidak mendapatkan bantuan berupa makanan, karena mereka kami anggap masih mampu,” jelasnya.

Baca: Kapal Tak Berlayar, Calon Penumpang Tertahan di Pelabuhan Kalianget

Sebelumnya, informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kalianget, tinggi gelombang sejak awal pekan ini di perairan Sumenep mencapai 3 meter hingga 4 meter. Akibatnya, warga kepulauan terpaksa bertahan di Pelabuhan, karena mereka juga sadar akan dampak bagi keselamatan penumpang saat cuaca ekstrim.

Warga yang tertahan di Pelabuhan Kalianget itu dari Masalembu, Kangayan, Sapeken dan Arjasa. Mereka tertahan lantaran kapal tujuan sejumlah kepulauan tidak bisa berangkat disebabkan cuaca ekstrim. (Arifin/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.