Umat Islam, Ini 5 Hal yang Dilarang dalam Taaruf

Avatar of PortalMadura.Com
Umat Islam, Ini 5 Hal yang Tak Boleh Dilakukan dalam Taaruf
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Dalam Islam proses yang perlu dilakukan sebelum menuju ikatan suci pernikahan yaitu taaruf. Hal ini banyak dilakukan saat ini untuk memperoleh pasangan yang benar-benar soleh ataupun soleha.

Seperti yang diketahui, pernikahan merupakan ikatan kuat yang harus dipertahankan hingga maut memisahkan dan akan dipertanggung jawabkan kelak di akhirat. Sehingga tidak boleh main-min.

Namun ternyata pada prakteknya, banyak kesalahan terjadi selama proses taaruf dilakukan. Berikut beberapa :

Menganggap Taaruf Sebagai Pacaran Islami
Saat ini banyak orang yang menganggap taaruf sebagai pacaran Islami. Inilah larangan dalam proses taaruf. Tidak ada istilah pacaran dalam Islam apalagi melewati proses taaruf.

Sebaliknya, Islam justru melarang segala perbuatan yang biasa dilakukan orang berpacaran yakni diantaranya bertemu pria dan wanita non mahram, berduaan, pergi bersama, berkomunikasi tanpa perantara, hingga bermesraan, berpegangan tangan, berpelukan, dan lain sebagainya karena hal itu semua sangat dilarang saat proses taaruf.

Padahal telah jelas dalil bahwa seseorang tersebut di larang mendekati zina. Saking beratnya dosa zina, Allah pun melarang segala hal yang berkaitan dengan zina, meski sekedar mendekatinya dan tidak melakukan hal yang di haramkan tersebut. Allah berfirman: “Dan janganlah kalian mendekati zina. Sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji, dan suatu jalan yang buruk.” (QS. Al Isra': 32).

Kurang Detail
Taaruf sejatinya menggali informasi sedalam-dalamnya tentang calon pasangan yang insyaAllah akan segera menikah nantinya.

Inilah keunggulan taaruf yang tidak bisa didapatkan dalam pacaran yang dilarang oleh agama. Kebanyakan setelah membangun rumah tangga, beberapa pasangan mengetahui keburukan pasangannnya setelah menikah dan hal itu semestinya tidak terjadi jika melalui proses taaruf dalam islam.

Hal ini telah dijelaskan oleh Rasulullah tentang poin penting mencari pasangan hidup. Dari Abu Hurairah, beliau bersabda: “Wanita itu dinikahi karena empat perkara, bisa jadi karena hartanya, karena keturunannya, karena kecantikannya, dan karena agamanya. Maka pilihlah olehmu wanita yang memiliki agama. Bila tidak, engkau celaka.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

Keliru dalam Nazar
Termasuk dalam tahapan dalam taaruf yakni melakukan nazar atau melihat calon pasangan dan tidak berdua-duaan saat melakukan nazar saat mau bertaaruf. Cara yang sesuai syariat Islam yaitu dengan meminta ditemani mahram, selain itu, dengan bertemu di tempat yang biasa dikunjungi calon pasangan taaruf namun berada di posisi yang jauh. Kedua, yakni melihat sewajarnya tanpa ada hawa nafsu.

Contohnya adalah dengan melihat secara fisik secukupnya, tidak berlebihan dan tidak terpesona ketampanan atau kecantikannya.

Terlalu Lama
larangan berikutnya dalam proses taaruf yakni berlama-lama dalam melakukan proses ini. Karena sesungguhnya seseorang hendaknya melakukan taaruf saat benar-benar siap untuk menikah.

Seorang yang telah siap untuk menikah pun dianjurkan Rasulullah untuk segera meminang. Rasulullah bersabda: “Wahai para pemuda, barang siapa di antara kalian yang mampu menikah, maka menikahlah. Karena menikah lebih dapat menahan pandangan dan lebih memelihara kemaluan. Dan barang siapa yang tidak mampu, maka hendaklah ia berpuasa; karena puasa dapat menekan syahwatnya (sebagai tameng).” (HR. Al Bukhari, Muslim, Tirmidzi).

Bebas Berkomunikasi
Di zaman teknologi sekarang ini, seorang yang tengah bertaaruf sangat mudah berkomunikasi karena memang didukung oleh teknologi. Chat memang nampak sepele Namun ingatlah firman Allah: “Manusia itu diciptakan dalam keadaan lemah.” (QS. An Nisa': 28).

Awalnya bisa jadi hanya menanyakan biodata saja. Namun lama-kelamaan chat itu bisa melebar dan menjangkiti penyakit hati. Awalnya hanya mengirimkan nasihat dan dalil. Lama kelamaan ingin tahu kabarnya setiap hari, lalu ingin mendengar suaranya, ingin bertemu, dan seterusnya. (dalamislam.com/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.