Umat Muslim, Ketahuilah 3 Dosa yang Tergolong Dosa Besar

Avatar of PortalMadura.Com
Umat Muslim, Ketahuilah 3 Dosa yang Tergolong Dosa Besar
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Manusia memang menjadi tempatnya salah dan khilaf dan sudah sewajarnya manusia memiliki . Sehingga tak jarang manusia tidak pernah bisa luput dari dosa yang disengaja maupun yang tak disengaja. Seperti halnya dosa akibat berbohong, bergunjing, mencuri, berkata kasar, marah, dan sebagainya. Namun manusia hendaknya tidak boleh meremehkan dosa-dosa mereka.

Dari sekian banyak dosa, ternyata ada tiga macam dosa yang tergolong sebagai dosa paling besar yang jarang diketahui. Oleh karena itu, ketiga dosa besar tersebut hendaknya diketahui oleh umat Islam agar terhindar dari melakukannya. Sebab jika tidak diketahui dan tetap dilakukan maka akan membuat dosa semakin menumpuk dan akan menimbulkan kerugian di akhirat kelak.

Dosa besar yang pertama adalah dosa akibat perbuatan syirik. Syirik merupakan suatu perbuatan yang menyekutukan Allah dengan makhluk atau hal lainnya dan bahkan Allah tidak mengampuni dosa syirik.

Dalam ayat tersebut Allah berfirman, “Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni (dosa) karena mempersekutukan-Nya (syirik), dan Dia mengampuni apa (dosa) yang selain (syirik) itu bagi siapa yang Dia kehendaki. Barangsiapa mempersekutukan Allah, maka sungguh, dia telah berbuat dosa yang besar.” (QS. An-Nisa': 48).

Perbuatan zina merupakan dosa besar yang kedua. Selain tergolong sebagai dosa besar, pelaku zina juga akan mendapatkan azab di dunia dan mendapatkan sanksi sosial dari masyarakat. Sejak dahulu Allah telah melarang perbuatan zina seperti disebutkan dalam firman-Nya, “Dan janganlah kamu mendekati zina; (zina) itu sungguh suatu perbuatan keji, dan suatu jalan yang buruk.” (QS. Al-Isra': 32). Bahkan Allah SWT juga memerintahkan agar para pezina dihukum di dunia.

Selanjutnya dosa besar yang ketiga adalah membunuh anak karena takut miskin. Di akhir zaman ini banyak sekali terjadi kasus-kasus pembunuhan terhadap bayi. Motifnya pun beragam, mulai dari takut menanggung malu akibat zina hingga khawatir tidak bisa memberi nafkah karena takut miskin.

Padahal Allah melarang perbuatan tersebut dan menjelaskannnya dalam surat Al-Isra ayat 31. Sebagaimana Allah berfirman, “Dan janganlah kamu membunuh anak-anakmu karena takut miskin. Kamilah yang memberi rezeki kepada mereka dan kepadamu. Membunuh mereka itu sungguh suatu dosa yang besar.” (QS. Al-Isra:31).

Sebenarnya manusia tidak perlu merasa khawatir atas rezeki, sebab Allah telah mengatur dan menetapkan rezeki bagi setiap hamba-Nya. Demikianlah tiga dosa besar yang hendaknya dihindari oleh seluruh umat Islam di dunia. Jika tidak dihindari, niscaya kelak akan merugi di dunia maupun di akhirat.(Islami.Com/Nurul)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.