Waspada! Kenali 3 Bagian Mobil yang Rentan Terhadap Air Bertekanan

Avatar of PortalMadura.com
Waspada! Kenali 3 Bagian Mobil yang Rentan Terhadap Air Bertekanan
ilustrasi

PortalMadura.Com – Salah satu perawatan pada mobil yang tidak boleh terlupakan, yaitu rutin mencuci mobil. Hal ini penting dilakukan agar mobil bersih serta terhindar dari korosi. Tapi perlu diketahui, penggunaan saat mencuci ternyata membahayakan beberapa . Benarkah?.

Ya, beberapa komponen mobil rawan terkena air bertekanan, jika salah-salah disemprotkan, bisa jadi bagian tersebut menjadi bermasalah.

Berikut tiga komponen yang perlu diwaspadai ketika mencuci mobil menggunakan air bertekanan:

Sensor-sensor
Komponen ini erat kaitannya dengan kelistrikan. Salah satunya adalah sensor parkir yang rentan kotor dan berisiko saat pencucian dengan air bertekanan, karena di bawah sel plastik ada sensor yang rawan terkena air.

Kemudian, sensor kelistrikan di bagian lampu-lampu juga tidak harus dihindari dari semprotan air bertekanan. Sudah pasti bagian ini rawan konslet dan bisa saja menyebabkan kebakaran mobil. Lalu sensor ABS di bagian roda, juga rawan rusak jika kena air bertekanan.

Lapisan Anti Karat
Menyemprot dengan air bertekanan dapat mengikis lapisan anti karat yang ada di mobil, seperti di bagian rumah roda. Bahkan, beberapa pencucian mobil menyikat bagian rumah roda untuk menghilangkan noda yang bandel, dan jelas memperparah rusaknya lapisan anti karat.

Bodi Mobil
Bagian ini memang paling kecil rusak akibat air bertekanan. Namun jika mobil sudah pernah dicat ulang dengan kualitas rendah, sebaiknya dihindari. Selain menimbulkan goresan dari kotoran yang menempel, nantinya juga dapat berpengaruh ke tingkat presisi cat mobil itu.

Nah, sudah tahu bukan bagian-bagian mobil yang pantang disemprot?. Jadi jangan sampai salah semprot, bisa-bisa biayanya, bonus biaya reparasi dan penggantian komponen. Selamat mencuci mobil kesayangan, Guys. (metrotvnews.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.