Admin SUMENEP BARU Tuai Protes dari Netizen

Avatar of PortalMadura.Com
Admin SUMENEP BARU Tuai Protes dari Netizen
Screenshot

PortalMadura.Com, – Group media sosial facebook dengan nama ‘SUMENEP BARU' mulai mendapat protes dari netizen. Mereka merasa kecewa ketika memposting hal yang positif justru dihapus.

Salah satunya, pemilik akun Haszmi Latee menulis “Ada grup namanya SUMENEP BARU. Saya sudah lama jadi anggotanya-tapi sejak kemaren sudah keluar-karena dulu dimasukkan entah oleh siapa. Karena akhir-akhir ini melihat kuatnya polarisasi antara yang mendukung Irwan dan yang tidak, sekitar 3 hari lalu saya memposting tentang perlunya bersikap proporsional. Tapi ternyata selera adminnya murahan, sikapnya memihak sehingga postingan saya dihapusnya,” katannya, Jumat (17/4/2015).

Ironisnya, sambungnya, ada postingan lain yang menghasut, menjelek-jelekkan pihak lain, tendensius dan bahkan vulgar dibiarkannya ‘berkibar-kibar' mungkin karena sejalan dengan seleranya.

Dalam lingkup yang lebih luas, kita masih sering dan banyak bertemu orang picik dan kampungan seperti itu; merasa diri paling tahu dan paling pintar, dan pendapat sendiri diakuinya yang paling benar. Dan orang seperti itu sebenarnya tidak memiliki tempat dalam peradaban dunia modern, tapi kadang tetap memaksakan diri karena mereka sedang menjalani takdirnya; menggali kuburnya sendiri.

Status salah satu putra pengasuh Pondok Pesantren Annuqayah Guluk-Guluk, Sumenep tersebut mendapat respon dari netizen lain. Bahkan, pengalaman serupa juga dituangkan dalam komentarnya.

Zubairi Sajaka Amta, “Abdinah juga mengalami hal yang sama dengan panjenengan Kyai di group yang sama pula. Karena melihat situasi postingan yang serba kacau, maka saya memutuskan untuk keluar dari group kurang ajar itu,” tulisnya.

Netizen lain, Mohammad Khalili Ken “Sama dg yg sy alami juga…,”.

Pengguna facebook lain, Ach Wildan Al Faizi menjelaskan, “admin “SUMENEP BARU” itu salah satu tim suksesnya cabup sumenep dan salah satu pendukung capres kalah… maka setiap postingan yg menjelek2an pemimpin RI1/M1 pasti admin senang dan tidak akan dihapus. tapi klo setiap postingan yg memberitakan kebaikan dan prestasi RI1/M1 otomatis akan di hapus..”.

Ach Wildan Al Faizi ini juga membeber fakta, bahwa “seperti postinganx ki damang Kang Nur klo postingan yg mengkritisi pemerintah akan dibiarkan, tapi klo kidamang memposting sesuatu yg baik dr pemerintah akan hilang tak nyampek 1 jam…”.

Berbeda dengan netizen En Hidayat yang menyebutkan bawha “admin grup Sumenep Baru adalah Citra Sumekar Baru. apa yang disampaikan kawan-kawan diatas benar. dia sangat tidk profesional mengelola grup, hanya yang sesuai dengan kesenangan nafsunya yang dibiarkan. saya menduga dia pendukung prabowo pro hti/pks/wahabi. saya juga menduga dia sebetulnya menampakkan diri lewat akun pribadinya cuma tidak punya nyali mengaku kalau dia sebetulnya si Citra Sumekar Baru,” tulisnya.

Penelusuran PortalMadura.Com, hingga pukul 10.00 Wib, group “SUMENEP BARU” telah mempunyai anggota hingga 19.051. Dan pengurus group ini memiliki akun facebook “Citra Sumekar Baru” Kabupaten Sumenep yang sudah bergabung dengan facebook lebih dari setahun yang lalu.

Ia juga bergabung dengan blogspot sejak Juli 2011. Blog tersebut berisi promosi sebuah travel yang beralamat di Perum Bumi Sumekar.(Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.