Kesadaran Warga Masih Rendah, 771 Kasus Lantas di Sampang

Avatar of PortalMadura.Com
Kesadaran Warga Masih Rendah, 771 Kasus Lantas di Sampang
dok. Satlantas

PortalMadura.Com, – Kesadaran masyarakat Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur saat mengemudikan kendaraan bermotor masih rendah.

Berdasarkan data di Satuan lalu lintas (Satlantas) Polres setempat, selama bulan Agustus tahun 2015 ini tercatat 771 kasus.

Pelanggaran roda dua mendominasi, semisal tidak memakai helm dan tidak melengkapi surat-surat kendaraan.

“Selain roda dua, beroprasinya mobil dengan bak terbuka untuk mengangkut orang masih menjadi sasaran penertiban,” kata Kasat Lantas Polres Sampang AKP Mala Darlius, Jumat (18/9/2015).

Pihaknya, akan fokus melakukan operasi di wilayah kota. Lalu, akan menggiatkan operasi di wilayah rawan kecelakaan, seperti di Kecamatan Jrengik dan Camplong.

“Hal itu guna mengantisipasi terjadinya Lakalantas,” tandasnya.(lora/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.