10 Manfaat Buah Delima bagi Kesehatan

Avatar of PortalMadura.com
10 Manfaat Buah Delima bagi Kesehatan
Ilustrasi

PortalMadura.Com Tahukah kamu jika banyak Manfaat . Bahkan dahulu buah delima sangat populer bagi masyarakat di dunia.

Bahkan Raja Salman saat berkunjung ke Indonesia, sempat meminta buah ini dalam masakannya. Karena manfaat buah delima sangat banyak.

Meskipun sudah langka, pada umumnya buah ini dapat ditemukan dan tumbuh dengan baik di daerah tertentu.

Buah dengan nama ilmiah Punica granatum atau pomegranate merupakan salah satu buah dengan kandungan gizi paling tinggi. Delima memiliki antioksidan punicalagin yang kekuatannya tiga kali lipat melebihi anggur merah dan teh hijau. Punicic acid yang terkandung di dalamnya juga sangat baik untuk .

Dilansir dari merdeka.com dikutip Healthline, konsumsi buah berwarna merah ini secara teratur mampu menghindarkan tubuh dari berbagai penyakit yang bisa membahayakan kesehatan. Walaupun ada rasa asamnya, buah ini sangat lezat dan bermanfaat.

Manfaat Buah Delima bagi Kesehatan

Buah delima mampu meningkatkan sistem dan membantu melancarkan pencernaan. Ada beberapa manfaat sehat yang terkandung dalam buah delima, seperti apa simak dibawah ini.

Memiliki Sifat Antiinflamasi

Delima memiliki sifat antiinflamasi yang kuat, sebagian besar dikarenakan sifat antioksidan dari punicalagins. Secara tidak langsung, konsumsi buah delima atau jus delima segar secara teratur akan menurunkan risiko terkena penyakit-penyakit tersebut.

Membantu Melawan Kanker Prostat

Kanker prostat adalah jenis kanker yang umum ditemui pada pria. Studi laboratorium menunjukkan bahwa ekstrak buah delima dapat memperlambat reproduksi sel kanker dan bahkan menginduksi apoptosis (kematian sel) kanker.

Manfaat Buah Delima bagi Kesehatan

Pencegahan Kanker Payudara

Salah satu jenis kanker yang paling umum pada wanita adalah kanker payudara. Delima mungkin juga memiliki manfaat bagi pasien kanker payudara. Ekstrak buah delima dapat menghambat reproduksi sel kanker payudara, bahkan membunuh beberapa di antaranya.

Baca Juga: 4 Manfaat Buah Delima untuk Nutrisi Kulit

Dapat Menurunkan Tekanan Darah

Tekanan darah tinggi (hipertensi) merupakan salah satu pemicu utama serangan jantung dan stroke. Dalam sebuah penelitian, pasien hipertensi mengalami penurunan tekanan darah yang signifikan setelah mengonsumsi 5 ons (150 ml) jus delima setiap hari selama dua minggu.

Membantu Melawan Arthritis dan Nyeri Sendi

Ada beberapa jenis arthritis, tetapi kebanyakan melibatkan peradangan pada persendian. Mengingat sifat antiinflamasi yang dimiliki delima, tak mengherankan jika buah ini dapat membantu mengobati radang sendi.

Ekstrak buah ini juga telah terbukti dapat meredakan radang sendi pada tikus, tetapi bukti dari penelitian dengan objek manusia manusia masih sangat terbatas.

Menurunkan Risiko Penyakit Jantung

Penyakit jantung merupakan penyebab kematian dini paling umum di dunia. Ini adalah penyakit yang tergolong rumit pencegahannya, karena didorong oleh banyak faktor. Asam Punicic, asam lemak utama yang terkandung di dalam delima dapat membantu melindungi organ dari tahap-tahap awal penyakit jantung.

Membantu Mengobati Disfungsi Ereksi

Kerusakan oksidatif dapat merusak aliran darah di semua area tubuh, termasuk jaringan ereksi. Jus buah delima telah terbukti membantu meningkatkan aliran darah dan respons ereksi pada penelitian yang dilakukan dengan objek kelinci.

Manfaat Buah Delima Membantu Memerangi Infeksi Bakteri dan Jamur

Senyawa nabati dalam buah delima dapat membantu melawan mikroorganisme berbahaya. Senyawa ini terbukti mampu memerangi beberapa jenis bakteri serta jamur Candida albicans.

Efek antibakteri dan antijamur delima juga dapat melindungi terhadap infeksi dan peradangan di mulut. Misalnya saja kondisi seperti gingivitis, periodontitis, dan stomatitis gigi palsu.

Manfaat Buah Delima untuk Meningkatkan Daya Ingat

Manfaat Buah Delima bagi Kesehatan

Ada beberapa bukti yang menunjukkan bahwa buah delima dapat meningkatkan daya ingat.

Sebuah studi yang dilakukan pada pasien bedah menunjukkan bahwa 2 gram ekstrak buah delima dapat mencegah penurunan memori setelah operasi.

Studi lain yang dilakukan terhadap 28 orang dewasa di kelompok usia senja dengan keluhan penurunan daya ingat menunjukkan bahwa 8 ons (237 ml) jus delima per hari secara signifikan dapat meningkatkan penanda memori verbal dan visual.

Studi yang dilakukan dengan objek tikus juga menunjukkan bahwa buah delima dapat membantu melawan penyakit Alzheimer.

Baca Juga: 6 Khasiat Kulit Buah Delima untuk Perawatan Kecantikan

Delima dapat Meningkatkan Performa Olahraga

Delima kaya akan nitrat yang terbukti meningkatkan performa olahraga.

Sebuah studi pada 19 atlet yang berlari di atas treadmill menunjukkan bahwa satu gram ekstrak buah delima yang dikonsumsi 30 menit sebelum latihan secara signifikan meningkatkan aliran darah, menunda timbulnya kelelahan, dan meningkatkan efisiensi latihan.

Itulah deretan manfaat buah delima untuk kesehatan yang telah dibuktikan oleh hasil berbagai penelitian ilmiah. Tentunya bisa menjadi alasan untuk lebih sering mengonsumsi buah bercitarasa asam manis ini.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.